Amalan Doa Minum Obat Agar Tidak Menjadi Racun

Minggu, 18 Juli 2021 - 15:41 WIB
loading...
Amalan Doa Minum Obat Agar Tidak Menjadi Racun
Habib Quraisy Baharun, salah satu ulama yang pernah menimba ilmu di Hadhramaut Yaman. Foto/Ist
A A A
Di tengah pandemi saat ini mungkin banyak di antara kaum muslimin mengonsumsi obat untuk meningkatkan imunitas tubuh. Berikut amalan doa minum obat agar tidak menjadi racun.

Pengasuh Ponpes Ash-Shidqu Kuningan Jawa Barat Al-Habib Quraisy Baharun membagikan amalan doa minum obat agar tidak menjadi racun di tubuh kita. Doa ini merupakan ijazah dari Sayyidil Walid Alhabib Qasim Bin Ahmad Baharun.

Baca Juga: doa
بِسْمِ الله الَّذِي لاَ يَضُرُّ مَعَ اسْمِهِ شَيْئٌ فِي الاَرْضِ وَلاَ فِي السَّمَاءِ وَهُوَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ وَلَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللَّهِ العلي العظيم
يَا حَيُّ يَا قَيُّوْم


Bismillahilladzi La Yadhurru Ma'asmihi Syai'un fil Ardhi wa Laa fis Sama'i wa Huwas Sami'ul 'Alim. Wa laa Haulaa wa laa Quwwata Illa Billahil 'Aliyyil 'Adzhim. Ya Hayyu Ya Qayyum. (3 Kali)

Artinya:
"Dengan nama Allah yang bersama nama-Nya, tidak ada sesuatu pun yang membahayakan, baik di bumi maupun di langit dan Dia Maha Mendengar dan Maha Mengetahui. Dan tiada daya dan tiada kekuatan kecuali hanya dari Allah Yang Maha Tinggi lagi Agung. Wahai Zat Yang Maha Hidup, Wahai Zat Yang Berdiri Sendiri.

Kata Habib Quraisy, kita memohon perlindungan dari Allah jika dikhawatirkan terdapat semacam racun atau zat yang tidak cocok yang bisa membahayakan tubuh dari obat tersebut.

Amalan ini sangat banyak khasiatnya. Selain untuk menghindari racun, juga bisa membentengi diri, rumah atau tempat usaha dari segala marabahaya baik yang tampak maupun tidak tampak. Kemudia juga untuk mengobati penyakit zahir dan batin. Bi idznillah.

Wallahu A'lam

(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2364 seconds (0.1#10.140)