KAI siap angkut 6.000 sepeda motor pemudik

Sabtu, 03 Agustus 2013 - 16:31 WIB
KAI siap angkut 6.000...
KAI siap angkut 6.000 sepeda motor pemudik
A A A
Sindonews.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) diminta Kemetrian Perhubungan untuk menyediakan dua rangkaian kereta api setiap harinya untuk mengangkut 6 ribu pemudik yang akan menggunakan sepeda motor.

"Kita menyediakan dua rangkaian kereta api barang yang akan mengangkut 750 unit motor setiap harinya. Dua rangkaian tersebut akan berangkat mulai hari ini (H-5) pada pukul 17.55 WIB dan 19.55 WIB," ungkap Kepala Humas PT KAI Daop I Sukendar Mulya, di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu (3/8/2013).

Sukendar mengaku, pengangkutan sepeda motor gratis itu akan diberangkatkan dari Stasiun Jakarta Gudang yang ada di kawasan Lodan, Jakarta Utara menuju ke Semarang dan Solo Jebres.

"Rangkaian kereta api terbagi dua, ada yang delapan gerbong dan tujuh gerbong. Sehingga total ada 15 gerbong yang diberangkatkan setiap hari," lanjut Sukendar.

Menurut Sukendar, jadwal keberangkatan kereta barang yang mengangkut sepedah motor gratis dimulai pada Sabtu 3 Agustus 2013 sampai Rabu 7 Agustus 2013. Kemudian dilanjutkan kembali Sabtu 10 Agustus hingga Rabu 14 Agustus 2013.

"Untuk hari Lebaran, pengiriman diliburkan. Baru dilanjutkan hingga H+5 lebaran. Untuk yang ingin mendaftar bisa langsung mendatangi Stasiun Jakarta Barang atau ke Kementrian Perhubungan," tuntas Sukendar.
(lal)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0944 seconds (0.1#10.140)