Kelabui pemudik, Eko raup Rp25 juta

Senin, 05 Agustus 2013 - 22:07 WIB
Kelabui pemudik, Eko...
Kelabui pemudik, Eko raup Rp25 juta
A A A
Sindonews.com - Berdalih dapat menyediakan tiket kereta api untuk mudik Lebaran, seorang preman memperdaya puluhan calon pemudik di Stasiun Senen, Jakarta Pusat.

Pelaku penipuan itu bernama Eko. Dia ditangkap setelah para korbannya memburu Eko dan mendapatkan sedang mabuk dan berjoget di cafe 'Shakera' yang berada tak jauh dari stasiun itu.

Korban yang telah lama memburunya itu, sempat kesal dan naik pitam hingga nyaris main hakim sendiri. Namun, petugas Polisi Khusus Kereta Api (Polsuska) yang ikut mengawal perburuannya, langsung menghentikan aksi tersebut.

Tersangka, langsung digiring petugas ke Mapolsek Senen, berikut sejumlah uang tiket milik para korbanya. Kepada petugas, dirinya mengatakan tidak dapat mencarikan tiket kepada pemudik sebagaimana yang telah dijanjikannya.

"Saya sudah tahu pak, kalau sekarang tidak mudah untuk mendapatkan tiket kereta. Baik itu juga dilakukan dengan cara orang dalam," katanya di Mapolsek Senen, Jakarta Pusat, Senin (5/8/2013).

Menurut Eko, aksinya tersebut hanya untuk mendapatkan uang dengan cara mengelabuhi calon pemudik.

Sementara itu, Kepala Regu Polsuska Stasiun Senen Abdul Muis mengatakan, dari hasil laporan korbannya ada sebanyak 23 orang yang tertipu dengan kerugian mencapai Rp25 juta.

"Kita mengimbau calon pemudik tidak gampang percaya dengan orang yang baru dikenalnya," imbaunya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1041 seconds (0.1#10.140)