Pemudik yang Gunakan Bus AKAP Turun 7%

Selasa, 22 Juli 2014 - 14:14 WIB
Pemudik yang Gunakan Bus AKAP Turun 7%
Pemudik yang Gunakan Bus AKAP Turun 7%
A A A
JAKARTA - Kendati pemudik yang menggunakan kendaraan angkutan umum mengalami kenaikan mencapai 9%, namun untuk moda transportasi moda bus antar kota antar provinsi (AKAP) mengalami penurunan mencapai 7%.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta M Akbar mengatakan, secara keseluruhan jumlah pemudik 2014 yang menggunakan angkutan umum diprediksi mencapai 2.652.941 penumpang atau naik 9%. Tahun lalu jumlah pemudik mencapai 2.437.034 orang.

"Peningkatan itu terjadi hampir seluruh moda, kecuali untuk pengguna bus AKAP yang mengalami penurunan mencapai 7%," sebut Akbar kepada Sindonews, Selasa (22/7/2014).

Adapun penurunan untuk penumpang AKAP, dari 440.825 orang menjadi 409.967 orang. Perubahan itu dipicu karena banyak masyarakat menggunakan angkutan lain, seperti kereta api, pesawat, kapal laut, mudik gratis dan kendaraan pribadi. Umumnya moda transportasi tersebut mengalami kenaikan berkisar 7-24%.

Lebih rincinya, pemudik menggunakan jasa layanan mudik gratis dari 103.198 orang menjadi 118.678 orang atau naik 15%, kereta api dari 519.761 meningkat menjadi 556.144 (naik 7%), pengguna kapal laut dari 26.471 orang bertambah menjadi 32.824 (naik 24%) dan pesawat pada jumlah penumpang sebanyak 1.346.779 orang meningkat menjadi 1.535.328 (14%).

"Jasa mudik gratis menggunakan kendaraan umum, seperti bus AKAP atau bus pariwisata," tandas mantan Kepala Badan Layanan Umum (BLU) Transjakarta itu.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 6.9930 seconds (0.1#10.140)
pixels