SBY Tinjau Posko Angkutan Lebaran

Kamis, 24 Juli 2014 - 16:44 WIB
SBY Tinjau Posko Angkutan...
SBY Tinjau Posko Angkutan Lebaran
A A A
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) meninjau arus mudik di Posko Angkutan Lebaran Terpadu 2014 tingkat nasional di Kantor Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (24/7/2014).

Presiden SBY beserta rombongan tiba di kantor Kementerian Perhubungan sekira pukul 16.00 WIB. SBY didampingi Wakil Presiden Boediono, Menteri Perhubungan EE Mangindaan, Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto, Kapolri Jenderal Sutarman, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Djoko Suyanto dan Sekretaris Kabinet Dipo Alam.

SBY mendengarkan laporan dari Wakil Menteri Perhubungan Bambang Susantono. Kemudian, Presiden SBY pun berkomunikasi dengan petugas posko di Tirtonadi Solo, Surabaya, Makassar dan Sampit melalui video conference.

Selain menanyakan kondisi perkembangan, SBY menanyakan apakah ada masalah yang dihadapi tiap petugas.Setelah dari kantor Kementerian Perhubungan, SBY meninjau arus mudik di Stasiun Kereta Api Pasar Senen.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1378 seconds (0.1#10.140)