Hari Kedua Keberangkatan, 5.858 Jemaah Haji Dijadwalkan Tiba di Madinah

Kamis, 25 Mei 2023 - 08:20 WIB
Jemaah haji Indonesia tiba di Madinah. Hari ini 5.933 jemaah haji dari delapan embarkasi dijadwalkan juga tiba di Madinah. Foto/SINDOnews
JAKARTA - Sebanyak 5.858 jemaah haji Indonesia hari ini dijadwalkan tiba di Arab Saudi. Mereka akan tiba melalui Bandara Amir Muhammad Bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah.

Berdasarkan data yang diperoleh dari Kementerian Agama (Kemenag), ada 15 kelompok terbang (Kloter) yang akan tiba di Arab Saudi pada hari kedua keberangkatan jemaah haji Indonesia. Mereka berasal dari delapan embarkasi.

Kloter pertama akan tiba pada pukul 02.20 Waktu Arab Saudi (WAS) sebanyak 374 jemaah. Mereka berasal dari embarkasi Jakarta. Selanjutnya, disusul embarkasi Solo sebanyak 360 jemaah haji yang akan tiba pukul 04.25 (WAS).

Sebelumnya, 6.383 jemaah haji Indonesia Kloter pertama telah tiba di Madinah pada Rabu 24 Mei 2023. Mereka saat ini telah menginap di sejumlah hotel di Markaziyah, di sekitar Kompleks Masjid Nabawi.

Berikut ini daftar 15 kloter yang akan tiba di Arab Saudi pada 25 Mei 2023 hari ini:

1. JKG 4, mendarat 02:20 (374 jemaah)

2. SOC 4, mendarat 04:25 (360)

3. UPG 2, mendarat 06:10 (393)

4. SOC 5, mendarat 09:15 (360)

5. JKG 5, mendarat 10:15 (393)

6. BTJ 2, mendarat 11:15 (393)

7. KNO 2, mendarat 13:10 (360)

8. SOC 6, mendarat 16.40 (360)

9. BTH 3, mendarat 17:35 (374)

10. JKG 6, mendarat 17:40 (393)

11. JKS 4, mendarat 19:40 (405)

12. JKS 3, mendarat 20:25 (400)

13. SUB 4, mendarat 20:50 (450)

14. JKG 7, mendarat 22:15 (393)

15. SUB 5, mendarat 22:50 (450)
(muh)
Lihat Juga :
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Hadits of The Day
Dari Anas bin Malik radhiyallahu 'anhu bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda:  Tiga perkara yang apabila ada pada diri seseorang, ia akan mendapatkan manisnya iman, yakni:  Dijadikannya Allah dan Rasul-Nya lebih dicintainya dari selain keduanya.  Jika ia mencintai seseorang, dia tidak mencintainya kecuali karena Allah.  Dan dia benci kembali kepada kekufuran, seperti dia benci bila dilempar ke neraka

(HR. Bukhari No. 15)
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More