Ngabu Book Read, Ngabuburit ala Penggiat Literasi

Rabu, 07 Juni 2017 - 22:19 WIB
Ngabu Book Read, Ngabuburit...
Ngabu Book Read, Ngabuburit ala Penggiat Literasi
A A A
LAMPUNG SELATAN - Sejumlah penggiat literasi di Lampung mengadakan kegiatan ngabuburit seru nan bermanfaat. Para penggiat literasi dari berbagai komunitas ini memusatkan kegiatan ngabuburit cerdas di Menara Siger Lampung yang berada di Bakauheni, untuk mengisi waktu sekaligus menebar virus baca.

Semangat dan penuh sukacita mewarnai ngabuburit yang dilakukan sejumlah penggiat literasi yang menamakan diri Armada Pustaka Lampung. Mereka antara lain berasal dari Motor Pustaka, Onthel Pustaka, Perahu Pustaka, Matic Pustaka, Cetul Pustaka, dan Cendol Pustaka. Ada pula berasal dari Ransel Pustaka, Taman Baca Akar Pelangi, dan Taman Baca Raja Basa.

Mereka bergabung menggelar perpustakaan umum, untuk mengampanyekan keseruan membaca dan menumbuhkan minat baca sejak dini tentunya dengan gratis. Slogannya pun keren yakni Ngabu Book Read, mirip istilah kegiatan menunggu waktu berbuka, tapi lekat dengan buku dan membaca.
Para penggiat literasi di Lampung menggelar acara Ngabu Book Read di Menara Siger Lampung. Mereka menunggu waktu buka puasa sembari menebar virus baca. Foto/MNC Media/Heri Fulistiawan

Beraneka ragam jenis buku tersedia di perpustakaan dadakan yang mereka gelar. Namun, paling banyak adalah buku yang diperuntukkan bagi anak-anak. Ada juga buku-buku tentang bertani dan resep memasak yang dapat dibaca kalangan dewasa.

Seketika digelar, perpustakaan jalanan ini pun diserbu para warga dari kalangan anak dan dewasa, yang berlatar belakang macam-macam suku dan agama. Robiah, salah satu warga menyambut antusias kegiatan ini.

Ardianto, salah satu penggiat literasi mengatakan, tujuan Armada Pustaka Lampung menggelar aksi literasi dengan slogam Ngabu Book Read ini tak lain adalah untuk mengenalkan cara ngabuburit yang lebih cerdas dan penuh manfaat, serta mempromosikan lokasi wisata yang ada di Lampung.

Anak-anak pun terbebas dari kegiatan negatif seperti bermain game dan kegiatan ugal ugalan yang sangat merugikan.
Para penggiat literasi di Lampung menggelar acara Ngabu Book Read di Menara Siger Lampung. Mereka menunggu waktu buka puasa sembari menebar virus baca. Foto/MNC Media/Heri Fulistiawan

Para penggiat literasi ini juga membagikan takjil gratis bagi semua warga yang ikut membaca buku sampai menjelang waktu berbuka puasa. Rencananya, para penggiat literasi ini akan terus melakukan kegiatan Ngabu Book Read di lokasi yang berbeda, tentunya lokasi yang berkaitan dengan promosi wisata.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0904 seconds (0.1#10.140)