Ramadan, Jaktim akan gelar pasar rakyat

Kamis, 11 Juli 2013 - 07:26 WIB
Ramadan, Jaktim akan gelar pasar rakyat
Ramadan, Jaktim akan gelar pasar rakyat
A A A
Sindonews.com - Untuk membantu warga yang tak mampu selama bulan Ramadan, Suku Dinas Koperasi, UMKM, dan Perdagangan Jakarta Timur akan menggelar pasar rakyat pada 15-16 Juli 2013.

Rencananya, pasar rakyat tersebut akan digelar serentak di dua kecamatan yakni di Kecamatan Rawa Bungda dan Jatinegara.

Kepala Seksi Perdagangan Dalam Negeri (PDN) Suku Dinas Koperasi, UMKM, dan Perdagangan Jakarta Timur, Aceng Supandi mnejelaskan, waktu pelaksanaan pasar murah sudah dipastikan. Namun lokasi pastinya belum ditentukan.

"Lokasinya di Kecamatan Rawa Bunga dan Jatinegara, tapi lokasi pastinya kami belum tentukan," ujar Aceng ketika ditemui Sindonews di kantornya, Rabu 10 Juli 2013.

Pasar rakyat akan diadakan selama dua hari mulai pukul 09.00-15.00 WIB. Untuk kegiatan ini, Sudin UMKM akan bekerja sama dengan minimarket dan supermarket untuk menyediakan paket sembako.

Nantinya, satu paket sembako akan dijual seharga Rp20 ribu-Rp25 ribu. Warga yang akan membeli paket sembako murah, wajib membawa kupon yang akan dibagikan langsung oleh petugas kelurahan.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5028 seconds (0.1#10.140)
pixels