Ini jalur rawan saat mudik di Jabar

Jum'at, 12 Juli 2013 - 19:03 WIB
Ini jalur rawan saat...
Ini jalur rawan saat mudik di Jabar
A A A
Sindonews.com - Jelang mudik Lebaran 2013, Polda Jabar telah melakukan pemetaan terhadap daerah-daerah yang berpotensi rawan. Dari hasil pemetaan, terdapat empat daerah rawan di Jabar yang memiliki potensi kerawanan.

Dir Intelkam Polda Jabar Kombes Pol Faruk mengungkapkan, selama ini Jabar menjadi pintu perlintasan bagi para pemudik yang berasal dari arah barat menuju timur pulau jawa, Bali, bahkan hingga Lombok. Dengan kondisi tersebut, bukan tidak mungkin Jabar memiliki potensi konflik maupun potensi kerawanan lalu lintas.

Faruk membeberkan, jalur pertama yang rawan adalah Jalur Pantura mulai dari Tol Karawang hingga kawasan Losari yang panjangnya mencapai 310 KM.

“Disini biasanya terjadi kemacetan di Segitiga Simpang Jomin, Cikampek, Cikopo, Sadang, Cikamurang, Simpang Tomo, Palimanan, dan Kadipaten,” bebernya, Jumat (12/7/2013).

Jalur kedua, lanjut Faruk, adalah jalur tengah yang memiliki panjang 175 KM mulai dari Purwakarta hingga Ciawi. Dan jalur ketiga adalah jalur selatan yang memiliki panjang hingga 121 KM mulai dari Bogor, Garut, dan Tasikmalaya.

Sementara untuk kerawan keempat adalah jalur besar dan jalur alternative yang memungkinkan terjadinya tindak pidana pencurian, perampokan, bajing loncat, tawuran antar warga, dan konflik lainnya.

“Diempat jalur itu semuanya berpotensi kecelakaan lalulintas terutama jalur yang berliku dan naik-turun seperti di Ciamis,” terangnya.

Selain jalur-jalur tersebut, pihaknya juga memprediksikan titik kerawana berada dibeberapa pintu perlintasan KA yang terdiri dari 417 pintu perlintasan milik Daop II Bandung dan 76 pintu perlintasan liar yang berpotensi menimbulkan kemacetan dan kecelakaan.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7769 seconds (0.1#10.140)