Doa Agar Anak Nurut Perkataan Orang Tua, Dibaca Setiap Hari

Selasa, 07 Desember 2021 - 11:37 WIB
Salah satu doa yang mustajab adalah doa orangtua kepada anaknya. Foto/ist
Doa agar anak nurut perkataan orang tua perlu kita amalkan agar mereka menjadi anak saleh/saleha. Salah satu kebahagiaan orang tua adalah ketika memiliki anak-anak penurut dan tidak keras kepala.

Sebagaimana dijelaskan dalam beberapa riwayat, tiga doa yang mustajab tidak diragukan lagi yaitu doa orangtua kepada anaknya, doa orang yang bepergian (safar) dan doa orang yang dizalimi.

Nah, agar anak nurut dan mematuhi perkataan orangtua, ada baiknya kita membaca doa ini setiap hari. Dianjurkan dibaca setiap selesai sholat. Berikut doanya bersumber dari Al-Qur'an dan Hadis.

1. Doa Agar Anak Dilembut Hatinya

Sahabat Anas bin Malik berkata: "Aku mendengar Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam mengajarkan doa kepada Umar bin Khattab. Berikut redaksi doanya secara singkat:



اَللَّهُمَّ لَيِّنْ لِيْ قَلْبَهُ لَيِّنْتَ لِدَاوُدَالْحَدِيْد


Allahumma Layyinli Qalbahu, Layyinta li Dawudal Hadiid.

"Ya Allah, lembutkanlah hatinya sebagaimana Engkau melunakkan besi kepada Nabi Dawud."

2. Doa Nabi Zakariya

رَبِّ هَبۡ لِي مِن لَّدُنكَ ذُرِّيَّةٗ طَيِّبَةًۖ إِنَّكَ سَمِيعُ ٱلدُّعَآءِ


Robbiy Habli mil Ladunka Dzurriyyatan Thoyyibatan Innaka Sami'ud Du'a

"Ya Tuhanku, berilah aku dari sisi Engkau seorang anak yang baik. Sesungguhnya Engkau Maha Pendengar doa". (QS. Al-Furqon: 38)

3. Doa Nabi Ibrahim

رَبِّ ٱجۡعَلۡنِي مُقِيمَ ٱلصَّلَوٰةِ وَمِن ذُرِّيَّتِيۚ رَبَّنَا وَتَقَبَّلۡ دُعَآءِ


Robbij'alni Muqimash Sholati wa Min Dzurriyyati Robbana wa Raqobbal Du'a

"Ya Tuhanku, jadikanlah aku dan anak cucuku orang-orang yang tetap mendirikan salat, ya Tuhan kami, perkenankanlah doaku." (QS. Ibrahim: 40)

4. Doa Agar Dikaruniai Anak Penyejuk Hati

رَبَّنَا هَبۡ لَنَا مِنۡ أَزۡوَٰجِنَا وَذُرِّيَّٰتِنَا قُرَّةَ أَعۡيُنٖ وَٱجۡعَلۡنَا لِلۡمُتَّقِينَ إِمَامًا


Robbana Hablana min Azwajina wa Dzurriyyatina Qurrota A'yun waj 'Alna lil Muttaqiina Imama
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
Hadits of The Day
Dari Umar bin Al Khaththab, Nabi shallallahu 'alaihi wa salam bersabda:  Maukah kalian aku beritahu pemimpin kalian yang terbaik dan pemimpin kalian yang terburuk?  Pemimpin yang terbaik adalah mereka yang kalian cintai, dan mereka mencintai kalian, kalian mendoakan kebaikan kepada mereka, dan mereka pun mendoakan kebaikan kepada kalian,  Sedangkan pemimpin kalian yang terburuk adalah mereka yang kalian benci, dan merekapun membenci kalian, kalian melaknat mereka, dan mereka pun melaknat kalian.

(HR. Tirmidzi No. 2190)
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More