Jelang Lebaran, UGD RSUD Banyuasin siaga 24 jam

Jum'at, 19 Juli 2013 - 22:50 WIB
Jelang Lebaran, UGD...
Jelang Lebaran, UGD RSUD Banyuasin siaga 24 jam
A A A
Sindonews.com - Jelang Lebaran Unit Gawat Darurat (UGD) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Banyuasin akan beroperasi 24 jam pada arus mudik-arus balik.

Kepala RSUD Banyuasin Eka Mustika mengatakan, kesiapan menjelang Lebaran telah dilakukan pihaknya. Di antaranya menyiapkan kesiapan ruangan UGD, tenaga medis dan ruangan rawat inap.

Kesiapan UGD dilakukan dengan mengaktifkan ruangan pertama pertolongan medis tersebut selama 24 jam. Operasional dilakukan dengan melibatkan sebanyak 21 tenaga medis dalam persiapan pelayanan medis baik di UGD dan poli.

"Untuk operasional UGD akan dilakukan selama 24 jam. Di ruangan UGD,ditempatkan dua dokter umum," katanya kepada wartawan, Jumat (19/7/2013).

Selain mengaktifkan dua dokter di UGD, pihak RSUD Banyuasin juga masih mensiagakan dokter-dokter spesialis di poli bedah, poli anak dan poli obgyn.

Dokter-dokter tersebut masih akan melayani pada waktu arus mudik dan arus balik. "Dua dokter lainnya masih akan disiagakan bukan hanya di UGD,"sambungnya.

Dia mengatakan, guna mengaktifkan pelayanan RSUD Banyuasin, juga disiagakan lima ambulance. Kelima ambulance dipergunakan jika pasien membutuhkan rujukan pada rumah sakit yang lebih lengkap.

Ambulance akan disiagakan di rumah sakit."Saat ini,5 Ambulance tersedia yang sebelumnya hanya 3 ambulance,"ungkapnya.

Eka mengatakan, guna memudahkan masyarakat terhadap pelayanan UGD, pihak RSUD Banyuasin dilakukan sistem oncall. Untuk oncall RSUD Banyuasin, dapat menghubungi nomor 0711 891646. Nomor oncall dapat terhubung guna mendapatkan pelayanan medis tercepat.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0890 seconds (0.1#10.140)