Ramadan momentum ajari anak hafalkan Alquran

Selasa, 30 Juli 2013 - 20:44 WIB
Ramadan momentum ajari...
Ramadan momentum ajari anak hafalkan Alquran
A A A
Sindonews.com - Hikmah yang terjadi di bulan Ramadan ini adalah, fenomena hafiz Alquran yang dilakukan anak-anak dan hal ini merupakan kejadian yang jarang terjadi di bulan lainnya.

Wakil Menteri Agama (Wamenag) Nasaruddin Umar mengatakan, hal tersebut merupakan berkah yang dimiliki anak-anak. Namun, Alquran jangan hanya dihafal saja, tetapi juga pendalaman dan pengetahuan.

"Jadi jangan hanya dihafalkan saja tetapi juga diteladani makna di dalamnya," kata Nasaruddin, dalam buka puasa bersama di kediamannya, Jalan Ampera I Nomor 10, Jakarta Selatan, Selasa (30/7/2013) malam.

Menurut Nasaruddin, selain menghafal ayat suci Alquran, perlu ditekankan juga pengamalan terkait makna yang terkandung di dalamnya. Menurutnya, jika dibaca arabnya juga ditekankan makna dari bacaannya. Hal tersebut diperhitungkan untuk dapat mengerti apa yang diminta dan apa yang diperintahkan.

"Dengan begitu, dipastikan umat Islam dapat mensyukuri apa yang diberikan dan mengetahui makna dalam Alquran, karena mengerti sehingga merasa takut jika perintah Allah tidak dilakukan," ucapnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1885 seconds (0.1#10.140)