Puluhan anak yatim dapat santunan dari PWI Depok

Minggu, 04 Agustus 2013 - 17:13 WIB
Puluhan anak yatim dapat santunan dari PWI Depok
Puluhan anak yatim dapat santunan dari PWI Depok
A A A
Sindonews.com - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Depok gelar buka puasa dan memberikan santunan kepada anak yatim. Sedikitnya 60 anak yatim hadir dalam acara yang bertema Ceria Ramadan bersama PWI Depok dan bekerja sama dengan PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (Alfamart).

Sebagian anak yatim yang berasal dari Panti Asuhan Bina Remaja Mandiri yang baru saja mengalami musibah kebakaran.

Wakil Ketua PWI Depok Suwandi mengatakan, santunan tersebut merupakan kali kedua yang diselenggarakan PWI setelah sebelumnya hanya mampu menyalurkan santunan untuk sepuluh anak yatim.

"Tahun ini alhamdulillah dengan dukungan donatur dan sponsor yang berperan aktif, tahun ini kami bisa menyalurkan kepada 60 anak yatim," katanya di Depok, Sabtu 3 Agustus 2013 malam.

Operation Community Relations Manager Alfamart Firly Firlandi mengapresiasi langkah PWI Depok dalam kegiatan sosial tersebut.

"Kami acungkan jempol, ini adalah momentum yang baik dan positif berbagi kepada sesama di bulan baik," tandas Firly.

Wakil Wali Kota Depok Idris yang ikut hadir dalam acara itu juga mengapresiasi salah satu kegiatan sedekah dan berbagi yang dilakukan PWI Depok.

Sejumlah pejabat hadir dalam acara tersebut di antaranya Wakil Wali Kota Depok Idris Abdul Shomad, Anggota DPRD Suparyono, Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Depok serta Operation Community Relations Manager Alfamart Firly Firlandi.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5977 seconds (0.1#10.140)