Ribuan muzaki di Makassar terima zakat

Senin, 05 Agustus 2013 - 20:54 WIB
Ribuan muzaki di Makassar terima zakat
Ribuan muzaki di Makassar terima zakat
A A A
Sindonews.com - Ribuan muzaki atau golongan penerima zakat di Kota Makassar yang tersebar di lima kelurahan akan menerima zakat fitrah yang disalurkan langsung oleh Badan Amil Zakat (BAZ) Masjid Al Markaz.

Panitia Amil Zakat Al Markaz Muhammad Nur mengatakan, sejumlah muzaki dipersiapkan menerima zakat ini merupakan warga tidak mampu dari Kecamatan Bontoala yang tersebar di Kelurahan Malimongang Baru, Malimongang Lompoa, Lembo, Barayya, dan Kalukuang.

Data-data penerima, diambil dari masing-masing keluarahan lalu di veriviasi kembali oleh panitia. Dari hasil verivikasi inilah kemudian panitia membagikan kupon, yanga kan dibawa muzaki ke Almarkaz untuk menerima hak mereka.

"Sejauh ini sudah terkumpul Rp250 juta. Kami perkirakan masih akan terus bertambah. Biasnya pada H-1 atau malam takbiran masih banyak masyarakat yang akan menyetorkan zakatnya ke panitia," ungkapnya kepada Koran SINDO, di Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (5/8/2013).

Dia mengatakan, tahun lalu jumlah zakat yang berhasil dikumpulkan dan disalurkan mencapai Rp337 juta. Sayangnya, dia tidak bisa memprediksi apakah zakat yang masuk melalui Al Markaz akan bertambah dari tahun lalu.

Saat ini sudah terdapat banyak masjid di Makassar. Biasanya masyarakat juga akan memilih untuk menyalurkan di masjid-masjid terdekat dari rumah mereka. Posko tersebut dibuka sejak 1 ramadhan lalu dan ditutup penghujung Ramadan pukul 2.00 dini hari.

Dia menambahkan, berdasarkan hasil kesepakatan pemerintah dan ormas Islam ditetapkan besaran zakat empat liter perorang. Adapun besaran zakat 2,5 kg sesuai dengan harga beras yang dimakan.

Untuk beras Celebes ditetapkan Rp11 ribu per liter. Cristal Rp9 ribu perlite, kepala spesial Rp8.500 per liter, kepala biasa 7.500 dan dolog 6.500.

Sementara itu, Muhammad Arif salah seorang warga mengaku, setiap tahun dia dan keluarga menyalurkan zakat di Al Markaz.

"Di sini yang mengelola langsung kan ustaz-ustaz. Jadi saya percaya akan disalurkan ke pihak yang betul-betul memerlukan," katanya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5400 seconds (0.1#10.140)