Surat Yusuf Ayat 87: Nasihat Indah Nabi Yakub kepada Anak-anaknya

Rabu, 08 Februari 2023 - 23:08 WIB
Nabi Yakub memberi nasihat indah kepada anak-anaknya agar tidak berputus asa dari rahmat Allah. Foto/tangkapan layar film Nabi Yusuf
Ustaz Mukhlis Mukti Al-Mughni

Dai Lulusan Al-Azhar Mesir,

Yayasan Pustaka Afaf

Nabi Yakub 'alaihissalam tetap memberikan teladan yang baik meski sedang dirundung sedih. Beliau berpesan kepada anak-anaknya agar jangan berputus asa dari rahmat Allah.

Kehilangan putra kesayangannya (Nabi Yusuf) tidak lantas membuat Nabi Yakub putus asa. Sebagai Rasul, Nabi Yakub sebenarnya tahu Nabi Yusuf masih hidup. Hanya saja Allah belum memberitahukan tempat keberadaannya.



Untuk itulah Nabi Yakub meminta anak-anaknya mencari Nabi Yusuf dan menjemput Bunyamin ke Mesir. Berikut nasihat Nabi Yakub kepada anak-anaknya diabadikan Allah dalam Surat Yusuf :

يٰبَنِيَّ اذْهَبُوْا فَتَحَسَّسُوْا مِنْ يُّوْسُفَ وَاَخِيْهِ وَلَا تَا۟يْـَٔسُوْا مِنْ رَّوْحِ اللّٰهِ ۗاِنَّهٗ لَا يَا۟يْـَٔسُ مِنْ رَّوْحِ اللّٰهِ اِلَّا الْقَوْمُ الْكٰفِرُوْنَ


Artinya: "Wahai anak-anakku! Pergilah kamu, carilah (berita) tentang Yusuf dan saudaranya dan jangan kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya yang berputus asa dari rahmat Allah, hanyalah orang-orang yang kafir." (QS Yusuf ayat 87)

Pesan dan Hikmah

1. Beginilah kondisi orang yang selalu membangun hubungan baik dengan Allah, hidupnya selalu dibimbing Allah. Tidak pernah putus asa karena dia selalu dalam pantauan ruh dan rahmat Allah.

2. Seketika itu Nabi Yakub memerintahkan anak-anaknya untuk kembali ke Mesir mencari berita tentang Yusuf dan Bunyamin. Sebuah perintah untuk mencari berita dengan segenap indra (fa tahassasuu) yang dimiliki manusia. Termasuk menggunakan perasaan atau telepati dalam mencari info tentang mereka.

3. Orang beriman tidak boleh berputus asa. Orang yang putus hanyalah orang yang hatinya tertutup dari mengenal Allah.

(bersambung)!

Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(rhs)
cover top ayah
فَادۡعُوا اللّٰهَ مُخۡلِصِيۡنَ لَهُ الدِّيۡنَ وَلَوۡ كَرِهَ الۡـكٰفِرُوۡنَ
Maka sembahlah Allah dengan tulus ikhlas beragama kepada-Nya, meskipun orang-orang kafir tidak menyukainya.

(QS. Ghafir Ayat 14)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More