Cara Muroja'ah Al-Qur'an untuk Orang Dewasa, Berikut Tipsnya

Selasa, 11 Juli 2023 - 13:47 WIB
Cara murojaah Al-Quran agar hafalannya tidak hilang harus punya niat yang ikhlas dan istiqamah meluangkan waktu. Foto/ist
Cara muroja'ah Al-Qur'an untuk orang dewasa sebenarnya tidak begitu sulit jika memiliki niat dan istiqamah meluangkan waktu. Bukan rahasia umum lagi bahwa orang dewasa lebih mudah lupa dibanding anak-anak.

Karena itu perlu tips khusus bagi orang dewasa ketika melakukan muroja'ah Al-Qur'an. Muroja'ah artinya mengulang hafalan dan wajib dilakukan oleh para penghafal Al-Qur'an. Kata Murojaah berasal dari Bahasa Arab yaitu رَجَعَ – يَرْجِعُ (roja'a-yarji'u) yang berarti kembali atau pulang. Secara bahasa dimaknai meninjau ulang atau mengulang pelajaran.

Muroja'ah merupakan metode atau cara mengulang kembali suatu hafalan agar tidak hilang dari ingatan.

Rasulullah SAW mengingatkan kita agar senantiasa memelihara hafalan Al-Qur'an sebagaimana sabda beliau:

إِنَّمَا مَثَلُ صَاحِبِ القُرْآنِ، كَمَثَلِ صَاحِبِ الإِبِلِ المُعَقَّلَةِ، إِنْ عَاهَدَ عَلَيْهَا أَمْسَكَهَا، وَإِنْ أَطْلَقَهَا ذَهَبَتْ

Artinya: "Sesungguhnya perumpamaan penghafal Al-Qur'an, seperti pemilik unta yang diikat. Jika ia dijaga dan dipelihara, maka ia akan diam dan jinak, dan jika ia dibiarkan terlantar, maka dia akan pergi lepas dari ikatannya." (HR Al-Bukhari, shahih)

Dari Ibnu Umar radhiyallahu 'anhu, Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Jika seseorang shahibul Qur'an membaca Al-Qur'an di malam hari dan di siang hari ia akan mengingatnya. Jika ia tidak melakukan demikian, ia pasti akan melupakannya." (HR Muslim)

Cara Muroja'ah Al-Qur'an untuk Orang Dewasa

Cara muroja'ah Al-Qur'an untuk orang dewasa harus diawali dengan niat yang ikhlas. Berikut beberapa tips muroja'ah Al-Qur'an untuk orang dewasa:

1. Menata Niat dan Meminta Pertolongan Allah

Setiap amalan bergantung pada niatnya. Ketika ingin muroja'ah Al-Qur'an hendaknya diniatkan untuk ibadah karena Allah. Jangan sampai ada niat mencari pujian atau berbangga-bangga dengan hafalan. Jika niat sudah diluruskan insya Allah dimudahkan saat muroja'ah.

2. Meluangkan Waktu Khusus

Seseorang harus menyediakan waktu khusus untuk muroja'ah. Jika membaca Al-Qur'an pada siang hari, maka luangkanlah waktu khusus di malam hari atau sepertiga malam untuk muraja'ah. Begitu juga jika kita membaca Al-Qur'an pada malam hari, maka luangkan waktu khusus di pagi harinya. Agar mudah dalam muroja'ah, lakukan di ruangan atau lingkungan yang nyaman.

3. Menjauhi Perkara Maksiat

Salah satu penyebab sulitnya Muroja'ah adalah karena perkara maksiat yang pernah dilakukan secara sadar atau tidak sadar seperti memandang yang haram. Ulama terdahulu memberi nasihat, jauhi perkara maksiat agar mudah dalam menghafal Al-Qur'an karena ilmu adalah cahaya Allah.

Selain ketiga cara di atas, ada beberapa tips khusus seperti dipaparkan Fina Salsabila Tuada MF (Pembinaan Tahfidh UKM ASC) berikut:

1. Membuat Planning Sehari-hari

Buatlah jadwal keseharianmu, mulai dari bangun tidur hingga tidur kembali. Buatlah jadwal tersendiri untuk bisa membaca Al-Qur'an di tengah kesibukan. Misalnya dengan membaca satu juz setiap selesai shalat. Dengan membuat jadwal keseharian, maka kamu akan tetap ada waktu untuk membaca Al-Qur'an.

2. Membuat Target Harian dan Berjanji untuk Memenuhinya

Dengan membuat target berapa juz yang ingin dibaca setiap harinya, maka itu akan membuatmu berusaha memenuhi target-target ketika muraja'ah. Misalnya satu hari tiga juz dengan tartil, dengan bilangan juz 1, juz 11 dan juz 21. Atau sehari lima juz dengan bilangan yang dibaca adalah 1, 7 , 13, 19, 25. Keesokan harinya adalah juz 2, 8, 14, 20, 26. Begitu pula seterusnya di hari berikutnya.
Halaman :
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
وَهُوَ الَّذِىۡ جَعَلَـكُمۡ خَلٰٓٮِٕفَ الۡاَرۡضِ وَرَفَعَ بَعۡضَكُمۡ فَوۡقَ بَعۡضٍ دَرَجٰتٍ لِّيَبۡلُوَكُمۡ فِىۡ مَاۤ اٰتٰٮكُمۡ‌ؕ اِنَّ رَبَّكَ سَرِيۡعُ الۡعِقَابِ  ۖ وَاِنَّهٗ لَـغَفُوۡرٌ رَّحِيۡمٌ
Dan Dialah yang menjadikan kamu sebagai khalifah-khalifah di bumi dan Dia mengangkat (derajat) sebagian kamu di atas yang lain, untuk mengujimu atas (karunia) yang diberikan-Nya kepadamu. Sesungguhnya Tuhanmu sangat cepat memberi hukuman dan sungguh, Dia Maha Pengampun, Maha Penyayang.

(QS. Al-An'am Ayat 165)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More