8 Contoh Teks Doa Upacara Bendera Hari Senin
Jum'at, 11 Agustus 2023 - 14:47 WIB
Contoh 7
Alhamdulillah, segala puji bagi Allah dzat Yang Maha Mulia.Wahai Allah, Tuhan semesta alam, Terima kasih atas karuniamu sehingga kami pagi ini dapat menjalankan kegiatan rutin upacara bendera tanpa kekurangan apapun.Limpahkan kepada kami manfaat dari kegiatan ini Ya Allah.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pemurah,
Jadikan kami semua generasi yang berguna bagi nusa, bangsa, negara dan agama. Mudahkanlah kami dalam menuntut ilmu dunia dn akhirat serta jadikanlah kami orang yang bersyukur atas ilmu tersebut.
Allah dzat Yang Maha Agung, Berilah kesabaran pada guru kami dalam mengasuh, membimbing dan mendidik kami serta berilah mereka kesehatan agar terus dapat membersamai kami dalam belajar.
Allah Yang Maha pemberi,
Limpahkan rezeki yang berkah kepada orang tua kami serta mudahkanlah mereka dalam memenuhi kebutuhan kami.
Jadikanlah kami hambaMu yang selalu bersyukur atas nikmatMu Ya Allah, Rabbana atina fiddunya hasanah wafil akhiroti hasanah waqina adzabannar. Amin ya Rabbal Alamin
Contoh 8
Ya Allah, ya Tuhan kami,Saat ini kami berkumpul dalam rangka mengikuti upacara bendera hari Senin, untuk itu ya Allah jadikan kegiatan ini, kegiatan yang penuh rahmat, kegiatan yang membawa manfaat, dan kegiatan yang penuh dengan hikmat. Ya Rab, berkahi dan ridhoi acara kami ini.
Ya Allah, ya Rahman ya Rahim,
Limpahkanlah rahmat dan hidayah-Mu, curahkanlah ilmu dan hikmah-Mu kepada kami agar kami mampu menjadi hamba-hamba-Mu yang selalu amanah dalam menjalani kehidupan ini, lulus dalam menghadapi berbagai ujian dan cobaan dari-Mu, serta ikhlas dalam mengabdi kepada-Mu.
Ya Allah Yang Maha Bijaksana,
Hanya kepada-Mu kami bergantung, kami memohon pertolongan, tiada kuasa selain atas izin engkau, maka kabulkanlah doa kami. “Rabbanaa aatinaa fiddunyaa hasanah wafil aakhirati hasanah waqinaa ‘adzaabannaar. Subhaana rabbikaa rabbil ‘izzati ‘ammaa yashifuun, wa salaamun ‘alal mursaliin, wal hamdulillahi rabbil ‘aalamiin.”
Itulah 8 contoh teks doa upacara bendera hari senin, semoga bermanfaat.
Baca juga:
(wid)