Yuk Hafalkan! 8 Permintaan Ketika Duduk di Antara Dua Sujud

Rabu, 06 September 2023 - 15:21 WIB
Ada 8 doa permintaan ketika duduk di antara dua sujud yang harus dihafal umat muslim. Foto ilustrasi/ist
Duduk di antara dua sujud termasuk rukun sholat yang tidak boleh ditinggalkan. Adapun membaca doa duduk di antara dua sujud hukumnya sunnah, namun sangat dianjurkan sebagaimana dicontohkan oleh Rasulullah ﷺ.

Ada 8 doa permintaan ketika duduk di antara dua sujud yang harus dihafal umat muslim. Duduk di antara dua sujud ini dikenal dengan istilah "duduk iftirasy". Yaitu duduk di atas telapak kaki kiri dan menegakkan telapak kaki kanan. Sedangkan duduk Tawarruk adalah menempelkan (pantat) ke lantai ketika tasyahud/tahiyyat akhir dalam sholat.

Dalil Duduk di Antara Dua Sujud

Diterangkan dalam Hadis dari Abu Humaid As-Sa'idi beliau berkata:

فَإِذَا جَلَس فِي الرَكعَتَين جَلَس على رجلٌه اليسرى، ونصب اليمنى، وإذا جلس في الركعة الآخرة، قدم رجلٌه اليسرى، ونصب الأخرى، وقعد على مقعدته

Artinya: "Nabi ﷺ jika duduk dalam sholat di dua rakaat pertama beliau duduk di atas kaki kirinya dan menegakkan kaki kanan. Jika beliau duduk di rakaat terakhir, beliau mengeluarkan kaki kirinya dan menegakkan kaki kanannya dan duduk di atas lantai." (HR Al-Bukhari dan Muslim)

Doa di Antara Dua Sujud

Berikut doa yang dibaca ketika duduk di antara dua Sujud. Setidaknya ada 8 permintaan dalam posisi ini.

رَبِّ اغْفِرْ لِي، وَارْحَمْنِى، وَاجْبُرْنِي، وَارْفَعْنِي، وَارْزُقْنِى، وَاهْدِنِى، وَعَافِنِى، وَاعْفُ عَنِّى


Robbighfirlii, warhamnii, wajburnii, warfa'nii, warzuqnii, wahdinii, wa'aafinii wa'fu 'annii.

Artinya: "Ya Allah ampunilah aku, rahmatilah aku, tutupilah aibku, tinggikanlah derajatku, berilah rezeki padaku, berilah aku petunjuk, sehatkanlah aku, dan maafkanlah aku." (Lihat Kitab Aslu Sifati Sholatin Nabi)

Selain doa di atas, ada beberapa doa duduk di antara dua Sujud yang diajarkan Baginda Nabi ﷺ.

رَبِّ اغْفِرْ لِي ، وَارْحَمْنِي ، وَاجْبُرْنِي ، وَارْفَعْنِي ، وَارْزُقْنِي ، وَاهْدِنِي

Robbighfirlii, warhamnii, wajburnii, warfa'nii, warzuqnii, wahdinii.

Artinya: "Ya Allah ampunilah aku, rahmatilah aku, perbaikilah keadaanku, tinggikanlah derajatku, berilah rezeki dan petunjuk untukku)." (HR Ahmad)

Bisa juga dengan doa berikut:

اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِي ، وَارْحَمْنِي ، وَاجْبُرْنِي ، وَاهْدِنِي ، وَارْزُقْنِي

Allahummaghfirlii, warhamnii, wajburnii, wahdinii, warzuqnii.

Artinya: "Ya Allah ampunilah aku, rahmatilah aku, tutupilah kekuranganku, anugrahkan kepadaku hidayah dan berikanlah rezaki kepadaku." (HR Tirmidzi)

8 Permintaan
Halaman :
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
وَوَهَبۡنَا لَهٗۤ اِسۡحٰقَ وَيَعۡقُوۡبَ‌ؕ كُلًّا هَدَيۡنَا ‌ۚ وَنُوۡحًا هَدَيۡنَا مِنۡ قَبۡلُ‌ وَمِنۡ ذُرِّيَّتِهٖ دَاوٗدَ وَسُلَيۡمٰنَ وَاَيُّوۡبَ وَيُوۡسُفَ وَمُوۡسٰى وَ هٰرُوۡنَ‌ؕ وَكَذٰلِكَ نَجۡزِى الۡمُحۡسِنِيۡنَۙ (٨٤) وَزَكَرِيَّا وَيَحۡيٰى وَعِيۡسٰى وَاِلۡيَاسَ‌ؕ كُلٌّ مِّنَ الصّٰلِحِيۡنَۙ (٨٥) وَاِسۡمٰعِيۡلَ وَالۡيَسَعَ وَيُوۡنُسَ وَلُوۡطًا‌ ؕ وَكُلًّا فَضَّلۡنَا عَلَى الۡعٰلَمِيۡنَۙ (٨٦) وَمِنۡ اٰبَآٮِٕهِمۡ وَذُرِّيّٰتِهِمۡ وَاِخۡوَانِهِمۡ‌ۚ وَاجۡتَبَيۡنٰهُمۡ وَهَدَيۡنٰهُمۡ اِلٰى صِرَاطٍ مُّسۡتَقِيۡمٍ (٨٧) ذٰ لِكَ هُدَى اللّٰهِ يَهۡدِىۡ بِهٖ مَنۡ يَّشَآءُ مِنۡ عِبَادِهٖ‌ؕ وَلَوۡ اَشۡرَكُوۡا لَحَبِطَ عَنۡهُمۡ مَّا كَانُوۡا يَعۡمَلُوۡنَ (٨٨)
Dan Kami telah menganugerahkan Ishak dan Yakub kepadanya. Kepada masing-masing telah Kami beri petunjuk; dan sebelum itu Kami telah memberi petunjuk kepada Nuh, dan kepada sebagian dari keturunannya (Ibrahim) yaitu Dawud, Sulaiman, Ayyub, Yusuf, Musa, dan Harun. Dan demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat baik, dan Zakaria, Yahya, Isa, dan Ilyas. Semuanya termasuk orang-orang yang shalih, dan Ismail, Ilyasa‘, Yunus, dan Luth. Masing-masing Kami lebihkan (derajatnya) di atas umat lain (pada masanya), (dan Kami lebihkan pula derajat) sebagian dari nenek moyang mereka, keturunan mereka dan saudara-saudara mereka. Kami telah memilih mereka (menjadi nabi dan rasul) dan mereka Kami beri petunjuk ke jalan yang lurus. Itulah petunjuk Allah, dengan itu Dia memberi petunjuk kepada siapa saja di antara hamba-hamba-Nya yang Dia kehendaki. Sekiranya mereka mempersekutukan Allah, pasti lenyaplah amalan yang telah mereka kerjakan.

(QS. Al-An'am Ayat 84-88)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More