Ngerinya Siksaan Neraka bagi Wanita-wanita yang Melanggar Perintah Syariat

Selasa, 19 September 2023 - 11:11 WIB
Banyak kaum wanita yang tertipu dengan fitnah-fitnah dalam kehidupan sehingga hal tersebut menyebabkan kebanyakan wanita banyak terjerumus ke neraka, padahal siksaannya sangat mengerikan. Foto ilustrasi/ist
Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam memberi peringatan khusus bagi kaum wanita tentang siksa neraka . Beliau bersabda, : “Aku berdiri di atas surga, kebanyakan orang yang masuk ke dalamnya ialah golongan miskin, Sedangkan orang-orang kaya tertahan di luar pintu surga kerana dihisab. Selain itu, ahli neraka diperintahkan masuk ke neraka. Dan, aku telah berdiri di atas pintu neraka , aku melihat kebanyakan orang yang masuk ke dalamnya ialah wanita.” (HR. Bukhari-Muslim)

Dalam hadis lain, Nabi Shallallahu alaihi wa sallam bersabda,

“Dan aku melihat neraka. Aku belum pernah sama sekali melihat pemandangan seperti hari ini. Dan aku lihat ternyata mayoritas penghuninya adalah para wanita.” Mereka bertanya, “Kenapa para wanita menjadi mayoritas penghuni neraka, ya Rasulullah?” Beliau menjawab, “Disebabkan kekufuran mereka.” Ada yang bertanya kepada beliau, “Apakah para wanita itu kufur kepada Allah?” Beliau menjawab, “(Tidak, melainkan) mereka kufur kepada suami dan mengkufuri kebaikan (suami). Seandainya engkau berbuat baik kepada salah seorang istri kalian pada suatu waktu, kemudian suatu saat ia melihat darimu ada sesuatu (yang tidak berkenan di hatinya) niscaya ia akan berkata, ‘Aku sama sekali belum pernah melihat kebaikan darimu’.” (HR. Bukhari dan Muslim).

Dari hadis-hadis di atas, seyogyanya kaum wanita khususnya muslimah mengetahui hal tersebut. Jangan sampai mereka tertipu dengan fitnah-fitnah dalam kehidupannya. Sehingga hal tersebut menyebabkan kebanyakan wanita banyak terjerumus ke neraka. Kesalahan-kesalahan atau dosa-dosa wanita yang mengantarkan mereka ke neraka jahanan dengan siksa neraka yang teramat pedih dan mengerikan.

Di antara siksaan wanita di neraka jahanam , berdasarkan kitab 'al-Kabair' karya Imam adz-Dzahabi, digambarkan sebagai berikut:

1. Wanita yang digantung rambutnya dan otaknya mendidih karena tidak memakai hijab.

2. Wanita yang digantung lidahnya dan tangannya dikeluarkan dari punggungnya, sedang cairan aspal panas di tuangkan di tenggorokanya, karena menyakiti hati suaminya dengan lidahnya atau kata-kata kotornya.

3. Wanita yang digantung dengan buah dadanya karena menyusui anak orang lain tanpa seizin suaminya.

4. Wanita yang diikat kaki dan tanganya karena keluar rumah tanpa izin suaminya dan tidak mandi wajib dari haid dan nifas.

5. Wanita yang diikat dengan kaki dan tangannya sampai ke ubun-ubun di belit ular dan kalajengking, karena dia mampu untuk shalat dan puasa tapi dia tidak mengerjakanya dan tidak mau wudhu dan mandi wajib

6. Wanita yang memakan badanya sendiri karena bersolek untuk di lihat laki-laki lain dan suka membicarakan aib orang.

7. Wanita yang menggunting-gunting badanya sendiri karena suka memanjakan diri (ingin terkenal) dan mempertontonkan perhiasanya di depan orang banyak sehingga tertarik kepadanya.

8. Wanita yang berkepala babi dan badanya seperti keledai, karena dia suka berdusta dan mengadu domba

9. Wanita yang berbentuk anjing dan api dimasukan dari mulut hingga keluar dari duburnya dan malaikat memukul-mukul kepalanya, karena dia ahli fitnah dan suka marah pada suaminya.

10. Wanita yang diikat kedua kakinya sampai payudara dan kedua tanganya sampai ke ubun-ubun dan disengati ular dan kalajengking, karena ia telah membiarkan laki-laki lain untuk berzina denganya.

Begitulah betapa dahsyatnya siksa neraka jahanam seperti yang diterangkan dalam hadis Bukhari-Muslim. Semoga khususnya para perempuan muslimah di dunia semoga bisa selamat dari siksa neraka jahanam .



Wallahu 'Alam
(wid)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Hadits of The Day
Dari Abdullah Busr radhiyallahu 'anhu bahwa seorang laki-laki berkata,  Wahai rasulullah, sesungguhnya syari'at-syari'at Islam telah banyak yang menjadi kewajibanku, maka beritahukan kepadaku sesuatu yang dapat aku jadikan sebagai pegangan!  Rasulullah bersabda, Hendaknya senantiasa lidahmu basah karena berdzikir kepada Allah.

(HR. Tirmidzi No. 3297)
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More