5 Doa Ketika Mengalami Kesulitan

Minggu, 06 Desember 2020 - 18:11 WIB
Manusia memiliki karakter lemah sehingga ia butuh pertolongan Allah Taala. Doa merupakan senjata kaum mukmin. Foto/Ist
Hidup adalah ujian . Setiap orang pasti pernah mengalami kesulitan, kesusahan maupun kesempitan hidup. Semua ujian ini merupakan sunnatullah sebagaimana firman Allah dalam Surah Al-Mulk : "Yang menciptakan mati dan hidup, untuk menguji kamu, siapa di antara kamu yang lebih baik amalnya. Dan Dia Mahaperkasa, Maha Pengampun." (Al-Mulk: 2)

(Baca Juga: Doa Agar Tidak Galau dan Berlindung dari Kesedihan)

Manusia punya karakter lemah sehingga iabutuh pertolongan Allah, Zat Yang Maha Kuasa. Berikut doa yang diajarkan Al-Qur'an dan Rasulullah صلى الله عليه وسلم ketika menghadapi kesulitan:

اَللَّهُمَّ لاَ سَهْلَ إِلاَّ مَا جَعَلْتَهُ سَهْلاً، وَأَنْتَ تَجْعَلُ الْحَزْنَ إِذَا شِئْتَ سَهْلاً


Allahumma Laa sahla illaa maa ja'altahu sahlan, wa anta taj'alul hazna idzaa syi'ta sahla.



"Ya Allah, tidak ada kemudahan kecuali apa yang Engkau jadikan mudah. Sedang yang susah bisa Engkau jadikan mudah, apabila Engkau menghendakinya." (HR. Ibnu Hibban, Ibnu Sunni)

رَبِّ اشْرَحْ لِي صَدْرِي وَيَسِّرْ لِي أَمْرِي وَاحْلُلْ عُقْدَةً مِنْ لِسَانِي يَفْقَهُوا قَوْلِي


Robbisyrahli shodri wa yassirli amri wahlul 'uqdatam mil lisani yafqahu qauli.

"Ya Allah, lapangkanlah dadaku, mudahkanlah urusanku, dan lepaskanlah kekakuan lidahku, supaya mereka bisa mengerti perkataanku." (QS Thoha: 25-28).

رَبَّنَا آتِنَا مِنْ لَدُنْكَ رَحْمَةً وَهَيِّئْ لَنَا مِنْ أَمْرِنَا رَشَدًا


Robbana aatina min ladunka Rohmah wa hayyik lana min amrina rosyada.

"Wahai Tuhan kami, berikanlah rahmat kepada kami dari sisi-Mu dan sempurnakanlah bagi kami petunjuk yang lurus dalam urusan kami (ini)". (QS Al-Kahfi: 10)

اللَّهُمَّ لَكَ الْحَمْدُ ، وَإِلَيْكَ الْمُشْتَكَى ، وَأَنْتَ الْمُسْتَعَانُ ، وَلا حَوْلَ وَلا قُوَّةَ إِلا بِاللَّهِ الْعَظِيمِ


Allahumma lakal hamdu wa ilaikal musytaka wa antal musta'an, wa la hawla wa la quwwata illa billahil 'aliyyil azhiim.

"Ya Allah, bagi-Mu segala pujian dan kepada-Mu segala pengaduan dan Engkaulah Zat yang dimintai pertolongan. Dan tiada daya dan tiada pula kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah Yang Maha Agung." (HR Imam at-Thabrani)

Doa lain yang dapat diamalkan yaitu:

اللهم يسر لنا امور الدين و الدنيا و الاخرة


Allahumma yassir lanaa umuuroddiini waddun-yaa wal akhirah

"Ya Allah, mudahkanlah untuk kami urusan-urusan agama dan urusan-urusan dunia, dan urusan-urusan akhirat."

( )

Wallahu A'lam
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(rhs)
Hadits of The Day
Dari Abu Qatadah dia berkata bahwa Rasulullah Shallallahu alaihi wasallam bersabda: Tidak ada sikap lalai ketika tidur, akan tetapi kelalaian itu hanya ada ketika terjaga, yaitu mengakhirkan shalat hingga datang waktu shalat yang lain.

(HR. Sunan Abu Dawud No. 373)
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More