Ketika Para Raja Nusantara Berusaha Meraih Gelar Sultan dari Timur Tengah

Kamis, 25 Agustus 2022 - 14:45 WIB


Beberapa jaringan itu memiliki peran signifikan dalam pembentukan dan dinamika tradisi historis dan peradaban Islam di Nusantara. Jelas, perkembangan Islam di Nusantara menurut Azyumardi, tidak pernah terlepas dari dinamika Islam di kawasan lain.

Oleh karena itu, pandangan yang menganggap seolah-olah Islam Nusantara berkembang secara tersendiri serta terisolasi dari perkembangan dan dinamika Islam di tempat lain adalah keliru.

Ahmad Baso sebagaimana dikutip Azyumardi Azra juga mengatakan kekuatan Islam Nusantara bukan hanya terletak pada garis tekstual keislamannya, yakni seberapa banyak teks-teks yang mendukung argumen keagamaan dan praktik keagamaan umat Islam di Nusantara.

Kekuatan Islam di Nusantara terletak pada maqashid Islam (maksud atau tujuan utama Islam), yakni unsur-unsur utama pendukung tercapainya tujuan-tujuan syariat.

Unsur-unsur ini diperoleh melalui pendekatan totalitas terhadap segenap ajaran syariat, meneliti dan menelaah semua aspek kandungan syariat Islam, untuk melihat apa saja isi maksud dan tujuan diturunkannya ajaran-ajaran syariat itu, lalu tujuan itu dipilah, lalu diperas, hingga menjadi pokok-pokok maqashid syariat.

Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(mhy)
Halaman :
cover top ayah
رَبِّ اجۡعَلۡنِىۡ مُقِيۡمَ الصَّلٰوةِ وَمِنۡ ذُرِّيَّتِىۡ‌‌ ۖ رَبَّنَا وَتَقَبَّلۡ دُعَآءِ‏ (٤٠) رَبَّنَا اغۡفِرۡ لِىۡ وَلـِوَالِدَىَّ وَلِلۡمُؤۡمِنِيۡنَ يَوۡمَ يَقُوۡمُ الۡحِسَابُ (٤١)
Ya Tuhanku, jadikanlah aku dan anak cucuku orang yang tetap melaksanakan shalat, ya Tuhan kami, perkenankanlah doaku. Ya Tuhan kami, ampunilah aku dan kedua ibu bapakku dan semua orang yang beriman pada hari diadakan perhitungan (hari Kiamat).

(QS. Ibrahim Ayat 40-41)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More