Penampakan Tawaf Ibadah Haji dalam Masa Pandemi di Masjidil Haram

Rabu, 29 Juli 2020 - 18:22 WIB
loading...
A A A
Ada yang istimewa pada haji 2020, selain wabah covid-19 yang belum berakhir di dunia, pelaksanaan ibadah di Masjidil Haram ini dilakukan dengan jaga jarak. Jamaah haji, yang hanya dibatasi 1.000 orang, telah mulai melakukan tawaf di Ka'bah, Makkah, Arab Saudi.

Jamaah melaksanakan tawaf qudum yang merupakan tawaf pertama yang dilakukan ketika kita tiba di Mekah. Nama lain dari tawaf qudum adalah tawaf dukhul yaitu tawaf pembuka atau tawaf selamat datang. Setiap kali memasuki Masjidil Haram.Tawaf ini juga sebagai pengganti shalat tahiyyatul masjid, sering juga disebut tawaf Masjidil Haram. Hukum melaksanakan Tawaf Qudumadalah Sunnah, artinya tidak membatalkan ibadah hajiataupun umroh, kalau tidak melaksanakannya.
Terlihat dalam video jamaah wanita mayoritas mengenakan pakaian berwarna hitam dan tawaf pada lingkaran yang lebih dekat dengan Ka’bah. Bagi wanita, melaksanakan Tawaf Qudum tidak perlu berlari – lari kecil karena cukup dengan berjalan biasa. Mayoritas jemaah juga terlihat membawa payung guna melindungi dari terik Matahari. Payung tersebut merupakan pemberian dari pemerintah Arab Saudi.Jamaah pria dan wanita dengan tertib mengatur jarak sekitar 1,5 meter hingga 2 meter sesuai stiker pembatas yang telah dipasang beberapa hari sebelumnya.
(fan)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
playme/ rendering in 1.0811 seconds (0.1#10.140)