432 PPIH Daker Madinah Bergerak ke Makkah, Jadi Satgas Arafah saat Puncak Haji

Selasa, 04 Juni 2024 - 10:20 WIB
loading...
432 PPIH Daker Madinah Bergerak ke Makkah, Jadi Satgas Arafah saat Puncak Haji
Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Daker Madinah akan berfungsi sebagai satuan tugas Arafah saat puncak haji. Foto/MCH 2024
A A A
JAKARTA - Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Daker Madinah akan berfungsi sebagai satuan tugas Arafah saat puncak haji. Kemarin, PPIH Daker Madinah bertolak dari Madinah menuju Kota Makkah.

Kepala Daker Madinah Ali Machzumi mengatakan, nantinya para petugas Daker Madinah akan ditempatkan menjadi Satuan Tugas (Satgas) Arafah. "Daker Madinah akan jadi satgas Arafah. Sesampainya di Kota Makkah kita akan mapping maktab di Arafah," kata Ali Machzumi kepada tim Media Center Haji, Senin (3/6/2024).

Para petugas ini sebelumnya tiba di Kota Madinah pada Kamis (9/5/2024). Setelah 25 hari bertugas di Kota Madinah untuk melayani jemaah haji gelombang I, para petugas ini akhirnya berangkat menuju Kota Makkah untuk bersiap untuk bertugas di Armuzna (Arafah, Muzdalifah, dan Mina).



"PPIH Daker Madinah yang berangkat ke Makkah sejumlah 432 petugas," ujar Ali.

Seluruh petugas berangkat secara bersama-sama dari Kantor Urusan Haji (KUH) Madinah dengan bus pada pukul 10.00 Waktu Arab Saudi (WAS) . "Dengan 12 bus, hi-ace, MPV dan ambulans," tandas Ali.

Ali kemudian menjelaskan, PPIH Arab Saudi yang diberangkatkan dari Kota Madinah hari ini terdiri dari petugas Daker Daker Madinah dan Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI). "Terdiri dari 345 petugas Daker Madinah dan 87 petugas KKHI Madinah," jelasnya.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2189 seconds (0.1#10.140)
pixels