Legenda 3 Pemain NBA Muslim Terpopuler dan 5 Pemain yang Berlaga di NBA 2021-2022

Selasa, 14 Desember 2021 - 15:05 WIB
loading...
Legenda 3 Pemain NBA Muslim Terpopuler dan 5 Pemain yang Berlaga di NBA 2021-2022
Kareem Abdul-Jabbar (Foto/Ilustrasi : NBA.com)
A A A
Legenda 3 pemain NBA muslim terpopuler boleh jadi adalah Kareem Abdul-Jabbar, Hakeem Olajuwon, dan Rasheed Wallace. Kini mereka sudah pensiun, namun namanya tetap diingat publik basket.



Sejak dulu, memang banyak pemain muslim berprestasi dalam kompetisi basket terbesar dunia, NBA. Sebagian di antara mereka menjelma sebagai bintang besar seperti Kareem Abdul-Jabbar, Hakeem Olajuwon, dan Rasheed Wallace.

Dua nama pertama bahkan menjadi tokoh kunci dalam kesuksesan klub masing-masing, LA Lakers dan Houston Rockets juara NBA.

Kareem Abdul-Jabbar punya enam titel juara NBA, satu di antaranya bersama Milwaukee Bucks dan sisanya saat memperkuat LA Lakers.

Pria kelahiran 16 April 1947 ini adalah alumni Universitas California, Los Angeles. Dia pensiun pada tahun 1989 dan secara luas dianggap sebagai salah satu pemain terbesar dalam sejarah NBA, dan bakatnya dirayakan sejak sekolah menengah.

Sedangkan Hakeem Olajuwon, lahir pada 21 Januari 1963 di Lagos, Nigeria. Perjalanan kariernya sebagai pebasket bisa dibilang cukup menarik, mulai dari masuk pada NBA All-Rookie First Team pada 1985 hingga dua kali meraih gelar juara NBA pada tahun 1994 dan 1995.

Momen pertengahan 1990-an menjadi cerita besar dalam karier Hakeem Olajuwon. Ia tercatat pernah bertahan puasa sambil melakoni laga NBA selama bulan Ramadhan. Upayanya ini untuk menampilkan sisi lain dari seorang muslim.

Selanjutnya, ada juga Rasheed Wallace. Ia adalah salah satu sosok yang sukses membawa Detroit Pistons kembali menjadi juara NBA pasca era The Bad Boys.

Bersama dengan Chauncey Billups, Richard Hamilton, dan Tayshaun Prince, ia mempersembahkan gelar NBA 2003-2004 dengan mengandaskan LA Lakers, 4-1.

Baca juga: Pemain Muslim Liverpool Dipersilakan Salat Sebelum Tanding, Klopp Tegaskan Skuadnya Saling Memahami

Muslim yang Berlaga NBA 2021-2022
Nah kini, jumlah pemain muslim di NBA kian bertambah. Ini seiring serbuan pemain asing dari negara mayoritas Islam seperti Turki dan Nigeria.

Berikut lima pemain muslim yang berlaga dalam NBA 2021-2022:

Pertama, Enes Kanter (Boston Celtics)

Enes Kanter adalah pemain asal Turki yang sudah 10 tahun berkiprah dalam kompetisi basket impian semua atlet tersebut. Dia memulai kariernya pada NBA 2011 dengan membela Utah Jazz. Pada 2021-2022, Kanter membela Boston Celtics.



Legenda 3 Pemain NBA Muslim Terpopuler dan 5 Pemain yang Berlaga di NBA 2021-2022

Kedua, Al-Farouq Aminu (San Antonio Spurs)

Pemain berpaspor Amerika Serikat dan Nigeria tersebut juga sudah lama bermain di NBA, tepatnya sejak 2010.

Puncak kariernya di NBA terjadi saat dia membela Portland Trail Blazers, medio 2015-2019. Lalu, 2021-2022, ia berseragam San Antonio Spurs.

Ketiga, Dennis Schroder (Boston Celtics)
Halaman :
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2101 seconds (0.1#10.140)