Alquran Jadi Penolong di Akhirat

Selasa, 13 Juni 2017 - 18:49 WIB
Alquran Jadi Penolong...
Alquran Jadi Penolong di Akhirat
A A A
''Saya pernah mengalami episode di mana sayaenggakpunya apa-apa. Namun. Alquran menolong saya. Saya tumbuh dengan Qur’an. Qur’an mengajarkan saya darinobodymenjadisomething,” tutur Ustaz Yusuf Mansur saat mengisi kajian Spirit of Ramadan (SOR) di Kantor Pertamina Gas, Jalan M.H. Thamrin, Jakarta Pusat.

Ustaz YM --sapaan akrabnya-- mengajak sekitar 50 jamaah yang merupakan pimpinan serta staf Pertamina Gas menjadi sahabat Alquran. Menurutnya, Allah akan melipatgandakan setiap keinginan, mimpi dan nikmat masa depan hamba-Nya yang mau mendekat kepada Qur’an.

''Jangan sampai Qur’an enggak rindu lagi sama kita karena jarang membukanya. Kita ini muslim, Allah titip Qur’an ke kita semua. Nanti kalau ditanya, ke mana umurmu, kesehatanmu, waktumu,udah ngapain ajauntuk Qur’an?,” ujarnya.

CEO PayTren ini mengatakan, Alquran adalah penolong bagi umat muslim. Maka, akan sangat berbahaya sekali apabila Alquran tak lagi merindukan seorang hamba Allah. ''Kalauente enggakpernah pegang Qur’an, lama-lama mati rasa hatiente tuh.Inget, tanpa Qur’an di kantor, rumah dan hatientemakaentepunya kantor, rumah, hati semuanya kuburan,” pesan Ustaz YM.

Jamaah yang hadir begitu antusias mendengarkan tausiyah yang dibawakan Dewan Pembina PPPA Daarul Qur’an ini. Semoga, kita semua bisa menjadi sahabat Alquran agar syafaatnya dapat menolong kita di akhirat kelak. Aamiin.

Sumber: www.pppa.or.id
(aww)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0925 seconds (0.1#10.140)