Buka puasa bersama tumbuhkan kebersamaan

Rabu, 10 Juli 2013 - 04:32 WIB
Buka puasa bersama tumbuhkan...
Buka puasa bersama tumbuhkan kebersamaan
A A A
Sindonews.com - Ketua Dewan Mesjid Indonesia (DMI) M Jusuf Kalla (JK) mengatakan, kegiatan salat tarawih merupakan kegiatan rutin yang dilakukan umat Islam dalam melengkapi ibadah di bulan Ramadan.

Menurut JK, kegiatan rutin seperti salat tarawih, dapat menyambung hubungan dakwah dan silahturahmi. Sama halnya dengan buka bersama yang diadakan hanya pada bulan Ramadan, yaitu buka bersama baik teman, kerabat dan keluarga.

Selain itu, berbuka puasa dengan anak yatim juga menjadi kegiatan rutin. Selain menambahkan pahala hal tersebut juga akan sangat membantu bagi yang membutuhkan.

“Kalian pasti juga jarangkan makan bareng keluarga jika bukan pada saat buka bersama, khususnya kepada keluarga dan kerabat yang lama tidak jumpa,” ujarnya saat ditemui di Kantor DMI Menteng, Jakarta, Selasa (9/7/2013).

Menurut JK, kecenderungan masyarakat dalam kemampuan mempertahankan salat tarawih di masjid, hanya mencapai sekira dua minggu. Mungkin saja, banyak faktor yang dialamai masyarakat di Indonesia, sehingga banyak yang melakukan salat tarawih di rumah masing-masing. “Kita tidak bisa menyalahkan mereka yang mempunyai aktivitas,” katanya.

Saat ini dia mengatakan, banyak keadaan masjid di dalam mal yang diperbarui. Bahkan, masjid dalam mal lebih bagus dibandingkan dengan masjid biasa. Mulai dari pengaturan khatib, penjaga kebersihan dan keamanan yang ramah dan rapi dan kebersihan.

"Ini membuktikan, bentuk dakwah yang dilakukan bervariasi dan menarik. Kenyamanan seorang muslim untuk menjalankan puasa disaat berada dalam suatu mal, akan menambah rasa ibadah yang lebih nyaman. Ini merupakan peningkatan yang baik,” tegasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1636 seconds (0.1#10.140)