Libur Lebaran, Tigerair layani penerbangan Bandung-Singapura

Jum'at, 02 Agustus 2013 - 04:31 WIB
Libur Lebaran, Tigerair...
Libur Lebaran, Tigerair layani penerbangan Bandung-Singapura
A A A
Sindonews.com – Perusahaan penerbangan Tigerair Mandala, membuka rute baru Bandung-Singapura dan Singapura-Bandung yang akan terbang setiap harinya.

Presdir Tigerair Mandala Paul Rombeek mengatakan, Kota Bandung menjadi kota ke delapan sebagai tujuan terbang di Indonesia.

Pemilihan Kota Bandung sendiri tak lepas dari banyaknya wisatawan asal Singapura yang mecapai ribuan orang perbulannya.

Para wisatawan, banyak memilih Kota Bandung lantaran wisata alamnya dan wisata perkebunaannya yang menarik bagi wisatawan asal Singapura.

Sedangkan bagi masyarakat Indonesia, khususnya warga Bandung, Singapura menjadi salah satu tujuan wisata belanja selain Bangkok.

“Untuk kali ini Tigerair menawarkan promo penerbangan dengan harga Rp396.900,” jelas Paul kepada wartawan.

Menurutnya, meski tarif terbilang cukup terjangkau, Tigerair akan terus memaksimalkan pelayanan. Salah satunya dengan pelayanan yang diberinama tigerconnect, yang memungkinkan penumpan untuk memesan dan menghubungkan penerbangan tanpa harus melewati proses imigrasi atau pemindahan bagasi.

“Untuk penerbangan Bandung-Singapura itu setiap hari pada pukul 11.40 WIB. Sedangkan untuk Singapura-Bandung akan terbang setiap hari pada pukul 10.15 waktu Singapura,” pungkasnya.
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7984 seconds (0.1#10.140)