7 Tipe Perempuan yang Tidak Layak Dinikahi

Selasa, 24 November 2020 - 15:04 WIB
Pilihlah pasangan yang dapat mendukung kita bersama-sama untuk mencapai ridha Allah Taala. Foto ilustrasi/Ist
Jodoh itu ibarat buah semangka. Kulit luarnya hijau, tapi kita tidak tahu apakah isinya berwarna putih atau merah. Pilihlah pasangan yang dapat mendukung kita bersama-sama untuk mencapai ridha Allah Ta'ala.

"Pilihlah pasangan sesuai kesukaan dan ketidaksukaan kita. Misalnya laki-laki ingin istri yang tidak bekerja, maka sebelum menikah pilihlah calon istri yang sesuai keinginan kita. Jangan sampai setelah menikah baru timbul permasalahan," kata Syaikh Ahmad Al-Misri , Dai lulusan Mesir saat mengisi kajian Dhuha di Masjid Asy-Syarif Kompleks Sekolah Islam Al-Azhar, BSD, Tangerang Selatan.

(Baca Juga: Doa Agar Cepat Mendapat Jodoh Terbaik)

Syaikh Ahmad Al-Misri menerangkan ada 7 tipe perempuan yang tidak layak dinikahi. Ketujuh perempuan itu antara lain:

1. Banyak Mengeluh

Wanita yang suka mengeluh harus dijauhi. Apapun kondisinya ia mengeluh terus. Ada uang atau tidak ada uang, ia suka mengeluh.

2. Pura-pura Sakit Terus

Ini tipe perempuan yang pura-pura sakit. Setiap sebentar, aduh sakit. Dia seperti mendatangkan penyakit bagi orang di sekitarnya.

3. Selalu Rindu Kembali ke Keluarganya

Dia selalu bilang "kapan dong kembali ke keluarga". Wanita seperti itu akhlaknya kurang bagus.

4. Suka Mengungkit-ngungkit Kebaikan kepada Suami

Tipe perempuan seperti ini sering berkata, "Ah saya setiap hari nyapu, ngepel, masak". Padahal itu tugasnya, adapun suami tugasnya mencari nafkah.

5. Wanita yang Membebani Suami

Sudah tahu suami gajinya sekian, tapi meminta yang lebih. Seharusnya istri tidak boleh membebani suami. Ada suami yang mengeluh ke saya, istrinya selalu meminta tambahan sampai dia bilang kalau perlu saya lakukan yang haram. Na'udzubillahi min dzalik.

6. Selalu di Depan Kaca

Kerjanya dandan terus di depan kaca. Alisnya tipis, besok diperbarui. Ini wanita yang tidak baik karena menyia-yiakan tugasnya kepada suami, keluarga, dan Allah Ta'ala. Wanita boleh dandan dan itu ciri-ciri wanita, namun jangan berlebihan.

7. Selalu Berbicara Tentang Dirinya, Pekerjaannya dan Keluarganya

Tipe perempuan ini sering berkata, "Dulu saya begini, gara-gara kamu saya jadi gak kerja." Ini ciri-ciri perempuan yang tidak baik.

( )

Bagaimana Cara Memilih Istri Saleha?
Halaman :
Lihat Juga :
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
وَكَاَيِّنۡ مِّنۡ اٰيَةٍ فِى السَّمٰوٰتِ وَالۡاَرۡضِ يَمُرُّوۡنَ عَلَيۡهَا وَهُمۡ عَنۡهَا مُعۡرِضُوۡنَ‏
Dan berapa banyak tanda-tanda kebesaran Allah di langit dan di bumi yang mereka lalui, namun mereka berpaling daripadanya.

(QS. Yusuf Ayat 105)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More