Mengagumkan, Jejak Kaki Nabi Ibrahim di Masjidil Haram Terlihat Jelas

Kamis, 06 Mei 2021 - 04:06 WIB
Gambar detail Maqam Ibrahim atau jejak kaki nabi Ibrahim saat membangun kakbah di Masjidil Haram, Arab Saudi. Foto/twitter
RIYADH - Arab Saudi merilis gambar detail yang belum pernah dilihat sebelumnya dari Maqam Ibrahim, atau jejak kaki nabi Ibrahim saat membangun kakbah di Masjidil Haram.

Presidensi Umum Urusan Dua Masjid Suci menampilkan foto detail Maqam Abraham dengan teknik baru yang menggunakan fokus panorama bertumpuk.

Sehari sebelumnya, pihak berwenang merilis gambar Hajar Aswad dengan ukuran gambar definisi tinggi yang serupa.





Maqam Ibrahim adalah batu yang memiliki jejak kaki Nabi Ibrahim saat berdiri membangun Kakbah ketika dindingnya menjadi semakin tinggi.



Batu itu diabadikan dengan bingkai emas, perak, dan kaca untuk mengawetkan jejak kaki nabi.



Umat Islam percaya bahwa batu tempat jejak kaki Nabi Ibrahim itu diturunkan langsung dari surga bersama dengan Hajar Aswad yang terkenal.

Munculnya gambar-gambar itu disambut umat Islam di penjuru dunia yang saat ini sedang menjalankan ibadah puasa Ramadhan.
(sya)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
لَقَدۡ كَفَرَ الَّذِيۡنَ قَالُوۡۤا اِنَّ اللّٰهَ هُوَ الۡمَسِيۡحُ ابۡنُ مَرۡيَمَ‌ ؕ وَقَالَ الۡمَسِيۡحُ يٰبَنِىۡۤ اِسۡرَآءِيۡلَ اعۡبُدُوا اللّٰهَ رَبِّىۡ وَرَبَّكُمۡ‌ ؕ اِنَّهٗ مَنۡ يُّشۡرِكۡ بِاللّٰهِ فَقَدۡ حَرَّمَ اللّٰهُ عَلَيۡهِ الۡجَـنَّةَ وَمَاۡوٰٮهُ النَّارُ‌ ؕ وَمَا لِلظّٰلِمِيۡنَ مِنۡ اَنۡصَارٍ
Sungguh, telah kafir orang-orang yang berkata, Sesungguhnya Allah itu dialah Al-Masih putra Maryam. Padahal Al-Masih (sendiri) berkata, Wahai Bani Israil! Sembahlah Allah, Tuhanku dan Tuhanmu. Sesungguhnya barangsiapa mempersekutukan (sesuatu dengan) Allah, maka sungguh, Allah mengharamkan surga baginya, dan tempatnya ialah neraka. Dan tidak ada seorang penolong pun bagi orang-orang zhalim itu.

(QS. Al-Maidah Ayat 72)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More