Begini Isi Surat Al Waqiah 35-38 Tentang Bidadari Surga

Jum'at, 09 Desember 2022 - 08:53 WIB
Dalam surat Al Waqiah ayat 35-38, Al Quran menceritakan tentang bidadari surga dan gambaran tentang sosoknya. Foto ilustrasi/ist
Surat Al Waqiah terdiri dari 96 ayat yang merupakan surah ke 56 dalam Al Quran, dan tergolong ke dalam surat Makkiyah. Surat ini banyak membahas tentang hari kiamat sebagaimana arti Al Waqiah yang berarti "Hari Kiamat". Namun terdapat pula ayat yang membahas tentang keutamaan penghuni surga.

Seperti yang tertera pada surat Al Waqiah ayat 35-38. Ayat tersebut membahas salah satu keutamaan penghuni surga, yang menyinggung keberadaan bidadari surga .



Surat Al Waqiah ayat 35

اِنَّآ اَنْشَأْنٰهُنَّ اِنْشَاۤءًۙ




Artinya : "Kami menciptakan mereka (bidadari-bidadari itu) secara langsung"

Surat Al Waqiah ayat 36

فَجَعَلْنٰهُنَّ اَبْكَارًاۙ


Artinya : "Lalu Kami jadikan mereka perawan-perawan,"

Surat Al Waqiah ayat 37

عُرُبًا اَتْرَابًاۙ


Artinya : "Yang penuh cinta (dan) sebaya umurnya,"

Surat Al Waqiah ayat 38

لِّاَصْحٰبِ الْيَمِيْنِۗ


Artinya : "Untuk golongan kanan"

Dalam Tafsir Ibnu Katsir dijelaskan bahwa perempuan-perempuan salehah yang meninggal ketika di dunia dalam usia senja mereka akan dikembalikan lagi dalam penciptaan yang baru yang sebelumnya mereka telah tua renta, lalu menjadi perawan dan berusia muda kembali.

Kemudian dalam tafsir Kemenag menjelaskan bahwa, sesungguhnya di surga juga terdapat bidadari-bidadari cantik yang Kami ciptakan mereka secara langsung. Kami jadikan mereka sebagai gadis-gadis perawan. Mereka selalu penuh dengan cinta lagi sebaya umurnya. Kami ciptakan mereka khusus untuk golongan kanan yang teguh imannya dan selalu menaati aturan Allah.

Selain itu dijelaskan pula dari Tafsir Kitab Tafsir Al-Jalalain (1997) yang menjelaskan tiap ayatnya.

Ayat 35, (Sesungguhnya Kami menciptakan mereka dengan langsung) maksudnya, bidadari-bidadari yang jelita lagi cantik itu Kami ciptakan tanpa melalui proses kelahiran terlebih dahulu.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
cover top ayah
وَاٰتٰٮكُمۡ مِّنۡ كُلِّ مَا سَاَلۡـتُمُوۡهُ‌ ؕ وَاِنۡ تَعُدُّوۡا نِعۡمَتَ اللّٰهِ لَا تُحۡصُوۡهَا ؕ اِنَّ الۡاِنۡسَانَ لَـظَلُوۡمٌ كَفَّارٌ
Dan Dia telah memberikan kepadamu segala apa yang kamu mohonkan kepada-Nya. Dan jika kamu menghitung nikmat Allah, niscaya kamu tidak akan mampu menghitungnya. Sungguh, manusia itu sangat zhalim dan sangat mengingkari nikmat Allah.

(QS. Ibrahim Ayat 34)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More