Al Qur’an Surat An-Nas Arab Saja Full Ayat 1-6

Kamis, 04 Juli 2024 - 18:36 WIB
loading...
Al Qur’an Surat An-Nas Arab Saja Full Ayat 1-6
Surat An-Nas merupakan surat ke-114 atau surat terakhir dalam kitab suci Al Qur’an, terdiri atas 6 ayat, An-Nas masuk golongan surat Makkiyah dan diturunkan setelah surat Al Falaq. Foto ilustrasi/ist
A A A
Surat An-Nas Arab saja full ayat 1-6 penting dipelajari umat Muslim. Kita dapat menjadikannya amalan bermanfaat dengan membacanya secara rutin.

Surat An-Nas merupakan surat ke-114 atau surat terakhir dalam kitab suci Al Qur’an. Terdiri atas 6 ayat, An-Nas masuk golongan surat Makkiyah dan diturunkan setelah surat Al Falaq.

Nama An-Nas sendiri diambil dari kata “An Naas” yang berulang kali disebut dalam surat ini. Adapun artinya sendiri adalah “manusia”.

Pada pengamalannya, Surat An-Nas ini memiliki banyak keutamaan yang bermanfaat bagi para pembacanya. Maka dari itu, umat Muslim dianjurkan untuk sering membacanya agar memperoleh keistimewaannya.

Berikut bacaan Surat An-Nas Arab saja full ayat 1-6.

Surat An-Nas Full Arab

قُلْ اَعُوْذُ بِرَبِّ النَّاسِ

مَلِكِ النَّاسِۙ (2

اِلٰهِ النَّاسِۙ (3

مِنۡ شَرِّ الۡوَسۡوَاسِ ۙ الۡخَـنَّاسِ (4

الَّذِىۡ يُوَسۡوِسُ فِىۡ صُدُوۡرِ النَّاسِۙ (5

مِنَ الۡجِنَّةِ وَالنَّاسِ (6

Manfaat Membaca Surat An-Nas

Pelindung dari Sihir

Manfaat lain dari amalan surat An-Nas adalah menjaga seseorang dari sihir yang sengaja dilakukan orang-orang jahat. Pada masa Nabi Saw, Surat An-Naas dan Al-Falaq sering dibaca untuk melindungi diri dari perbuatan jahat dan sihir orang lain.

Mengobati Demam

Amalan Surat An-Nas dapat menyembuhkan seseorang dari penyakit seperti demam tinggi, tentunya atas izin Allah Swt. Pada Tafsir al-Qummi dan Tafsir Al-Burhan, dikisahkan bahwa suatu ketika Nabi Saw mengalami sakit demam yang tinggi.

Kemudian, Malaikat Jibril dan Mikail datang membawa Surat Al-Falaq dan An-Nas untuk menyembuhkan sakit yang beliau derita. Malaikat Jibril membacakan Surat Al-Falaq dan Malaikat Mikail membaca Surat An-Nas sampai akhirnya Nabi Saw sembuh.

Melindungi Diri saat Tidur

Sayyidah Aisyah radhiyallahu 'anha pernah menceritakan kebiasaan Rasulullah Saw yang senantiasa membaca 3 surat sebelum tidur. Masing-masing adalah Al-Ikhlas, Al-Falaq dan An-Nas.

"Bahwasanya Nabi Muhammad SAW apabila pergi ke tempat tidur setiap malam, beliau mengumpulkan kedua telapak tangan beliau, kemudian meniupkan dalam terbukanya dan membaca Surat al-Ikhlas, Surat Al-Falaq dan Surat an-Nas. Kemudian dengan kedua telapak tangan itu, beliau mengusap tubuh beliau, dimulai dari kepala dan wajah serta anggota tubuh lainnya. Beliau melakukan hal itu sebanyak tiga kali." (HR Al-Bukhari)

Itulah bacaan Surat An Nas Arab saja full ayat 1-6. Semoga bermanfaat.



Wallahu a’lam
(wid)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1678 seconds (0.1#10.140)
pixels