Bacaan Tasbih, Kalimat Toyyibah yang Banyak Keutamaan

Minggu, 25 April 2021 - 10:15 WIB
loading...
A A A
Penghuni surga berdoa kepada Allah dengan kalimat tasbih

دَعْوَاهُمْ فِيهَا سُبْحَانَكَ اللَّهُمَّ وَتَحِيَّتُهُمْ فِيهَا سَلَامٌ

“Doa mereka di dalamnya ialah, ‘Subhanakallahumma’ (Maha Suci Engkau, ya Tuhan kami), dan salam penghormatan mereka ialah, ‘Salam’ (salam sejahtera)”. (QS.Yunus: 10).



Keutamaan dan Makna Kalimat Tasbih

Kalimat tasbih juga mempunyai banyak keutamaan, salah satunya adalah bisa memberi ketentraman diri kita baik saat di dunia maupun di akhirat. Dikutip dari berbagai sumber, berikut keutamaan-keutamaan bacaan tasbih lainnya, antara lain :

1. Allah menghapus dosa-dosa kita

Kalimat tasbih yang diucapkan bisa menghapuskan kejelekan pada diri kita, terutama jika kita membacanya sebanyak 100 kali. Dengan mengucap tasbih sebanyak 100 kali, kita akan mendapat keutamaan tasbih seperti yang diajarkan oleh Rasulullah.

Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam bersabda, “Apakah salah seorang tidak sanggup untuk mengusahakan seribu kebaikan setiap hari?” Maka Sahabat bertanya kepada beliau: “Bagaimana hal itu dapat diusahakan ya Rasulullah?” Beliau lalu berkata, “Yaitu bertasbih kepada Allah 100 kali, dengan tasbih tersebut dicatat 1.000 kebaikan untuknya dan dihapuskan dari padanya 100 keburukan (dosa)” (HR.Muslim).



2. Pemberat timbangan amal baik

Kalimat tasbih sangat disukai oleh Allah, dan kelak akan menjadi pemberat timbangan amal. Sebagaimana sabda Rasulullah, “Perkataan yang paling disukai Allah ada empat, yaitu : ‘Subhanallah’ (Maha Suci Allah), ‘wallhamdulillah’ (segala puji bagi Allah), dan ‘Laaila ha illallahu wallahu akbar’ (tiada Tuhan melainkan Allah dan Allah Maha Besar)” (HR.Muslim).

“Dua kalimat yang ringan diucapkan lidah tetapi sangat memberatkan timbangan (amal) dan sangat disukai Allah adalah Subhanallahi wa bihamdihi, subhanallahil adziim (Artinya “Maha suci Allah dan segala puji bagi-Nya, Maha suci Allah yang Maha Agung”. (HR.Bukhari)

3. Mendapat surga

Salah satu kebaikan yang akan diperoleh dengan membaca tasbih adalah mendapatkan pohon kurma di surga kelak. Rasulullah bersabda, “Barangsiapa yang mengucapkan ‘Subhanallah wa bihamdihi’ (Maha Suci Allah dengan puji-Nya), maka ditanamkan sebatang pohon kurma di surga” (HR.Tarmidzi).

4. Menjadi saksi amal shaleh seseorang

Kelak di hari kiamat, kalimat tasbih yang sering kita ucapkan akan menjadi saksi bagi kita. Rasulullah bersabda, “Hendaklah kamu sekalian membaca tasbih, tahlil, dan taqdis (penyucian), maka janganlah kamu lalai dan ikatan dengan jari-jari, karena sesungguhnya bacaan-bacaan itu dijadikan mampu untuk berbicara (memberikan kesaksian pada hari kiamat)” (HR.Abu Daud, Tirmidzi dan Hakim).



5. Kalimat ringan berpahala sangat besar

Mengucapkan kalimat tasbih bukanlah ibadah yang sulit. Tetapi ibadah yang ringan ini bisa mendatangkan pahala yang sangat besar bagi kita. Sebagaimana sabda Rasulullah, “Ada dua kalimat yang ringan atas lidah, tetapi berat di atas timbangan dan dicintai oleh Allah Yang Maha Pemurah, yaitu Subhanallah wa bihamdihi, Subhanallahil ‘adzim (Maha Suci Allah Yang Maha Agung)” (HR.Bukhari dan Muslim).
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2213 seconds (0.1#10.140)