Doa Berlindung dari Hilangnya Nikmat dan Kesehatan

Sabtu, 17 Desember 2022 - 22:09 WIB
loading...
Doa Berlindung dari Hilangnya Nikmat dan Kesehatan
Rasulullah SAW mengajarkan sebuah doa yang ringkas agar kita terhindar dari hilangnya nikmat dan kesehatan. Foto/Ist
A A A
Rasulullah SAW mengajarkan sebuah doa indah agar terlindung dari hilangnya nikmat dan kesehatan. Doa ini juga sangat baik dibaca agar kita dilindungi dari murkanya Allah.

Dari Abdullah bin Umar radhiyallahu 'anhuma bahwa Rasulullah shollallohu 'alaihi wasallam bersabda:

اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنْ زَوَالِ نِعْمَتِكَ، وَتَحَوُّلِ عَافِيَتِكَ، وَفُجَاءَةِ نِقْمَتِكَ، وَجَمِيعِ سَخَطِكَ

Alllahumm inni 'audzubika min zawaali ni'matika, watahawwuli 'Aafiatika, wafujaa-ati ni'matika, wajami'i sakhotik.

Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari hilangnya kenikmatan yang telah Engkau berikan, dari lepasnya kesehatan yang telah Engkau anugerahkan, dari siksa-Mu yang datang secara tiba-tiba, dan dari segala kemurkaan-Mu." (HR Muslim 4922)

Selain memperbanyak doa di atas, seorang muslim hendaknya memperhatikan aktivitas hariannya. Di antaranya dengan menjauhkan diri dari dosa dan perbuatan maksiat.

Maksiat menjadi sebab terhalangnya seseorang dari ilmu dan rezeki. Selain itu dapat melemahkan hati dari kebaikan. Dalam Al-Qur'an, Allah mengabarkan: "Dan musibah apa pun yang menimpa kamu adalah disebabkan oleh perbuatan tanganmu sendiri, dan Allah memaafkan banyak (dari kesalahan-kesalahanmu)." (QS. Asy-Syura ayat 30)

Datangnya penyakit atau musibah adalah disebabkan ulah manusia itu sendiri. Tetapi di sisi lain, penyakit atau musibah dapat menghapus dosa seseorang. Hal itu tergantung bagaimana cara kita menyikapi, apakah dengan bersabar atau berputus asa. Semoga doa ini bermanfaat.

(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1438 seconds (0.1#10.140)