Tata Cara Sholat Idul Fitri dan Amalan Sunnah Saat Hari Raya Ied

Senin, 17 April 2023 - 17:13 WIB
Dalam hitungan hari, pelaksanaan sholat Idul Fitri akan segera dilaksanakan, kaum muslim hendaknya mengetahui secara benar bagaimana tata cara pelaksanaan sholat Idul Fitri ini. Foto SINDONews
Tata cara sholat Idul Fitri dikerjakan secara berjamaah. Sholat Idul Fitri sendiri adalah sholat yang dilaksanakan pada tanggal 1 Syawal tahun Hijriah setelah berakhirnya bulan Ramadan. Idul Fitri merupakan hari raya bagi tiap umat muslim di seluruh dunia. Sholat Idul Fitri hendaknya dilaksanakan di tanah lapang, namun tidak dilarang untuk melaksanakan di dalam masjid.

Tata cara sholat Idul Fitri sendiri berbeda dengan sholat Jumat. Setelah sholat selesai ditunaikan, biasanya khatib menyampaikan khutbah. Ini berbeda dengan urutan pada sholat Jumat yang khutbahnya disampaikan terlebih dulu, setelah itu baru sholat.

Berikut ini beberapa hal terkait tata cara pelaksanaan sholat Idul Fitri:

1. Tidak ada sholat qobliyah dan ba’diyah

Sholat idul fitri tidak didahului dengan sholat sunnah qobliyah dan tidak pula diakhiri dengan sholat sunnah ba’diyah.

Sebagaimana hadis dari Ibnu Abbas radhiyallahu ‘anhu:

أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- خَرَجَ يَوْمَ أَضْحَى أَوْ فِطْرٍ فَصَلَّى رَكْعَتَيْنِ لَمْ يُصَلِّ قَبْلَهَا وَلاَ بَعْدَهَا


Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam keluar pada hari Idul Adha atau Idul Fitri, lalu beliau mengerjakan shalat ‘ied dua raka’at, namun beliau tidak mengerjakan shalat qobliyah maupun ba’diyah. (HR. Bukhari dan Muslim)

2. Tidak ada adzan dan tidak ada iqomah

Sholat idul fitri tidak didahului dengan adzan, tidak pula ada iqomah. Sebagaimana hadits dari Jabir bin Samurah radhiyallahu ‘anhu:

صَلَّيْتُ مَعَ رَسُولِ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- الْعِيدَيْنِ غَيْرَ مَرَّةٍ وَلاَ مَرَّتَيْنِ بِغَيْرِ أَذَانٍ وَلاَ إِقَامَةٍ


"Aku beberapa kali melaksanakan shalat ‘ied bersama Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, bukan hanya sekali atau dua kali, ketika itu tidak ada adzan maupun iqomah.

Singkatnya, yang berbeda dari sholat lainnya adalah niat dan takbir zawa-id. Di antara setiap takbir zawa-id, sunnah membaca dzikir dengan memuji Allah. Di antaranya dengan bacaan:

سُبْحَانَ اللَّهِ وَالْحَمْدُ لِلَّهِ وَلَا إلَهَ إلَّا اللَّهُ وَاَللَّهُ أَكْبَرُ


Subhanalloh wal hamdulillah wa laa ilaha illalloh wallohu akbar

Artinya: Maha suci Allah, segala pujian bagi-Nya, tidak ada ilah kecuali Allah, Allah Maha Besar Lihat Juga: Fadhilah Sholat Tarawih

Amalan di Hari Raya Idul Fitri

Setiap umat muslim di hari Idul Fitri disunnahkan untuk melaksanakan amalan-amalan sunnah. Berikut amalan yang dianjurkan pada saat Idul Fitri:

1. Mandi sebelum berangkat melaksanakan sholat Idul Fitri.

2. Memilih pakaian terbaik ketika hendak melaksanakan sholat Idul Fitri.

3. Makan terlebih dahulu walaupun hanya sedikit sebelum berangkat menunaikan sholat Idul Fitri.

4. Dianjurkan supaya berjalan kaki menuju tempat sholat Idul Fitri

5. Memperbanyak bacaan takbir, tahmid dan tahlil.



Wallahu A'lam
(wid)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Hadits of The Day
Abu Hurairah radliallahu 'anhu berkata bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda:  Allah 'azza wajalla telah berfirman: Setiap amal anak Adam adalah teruntuk baginya kecuali puasa. Puasa itu adalah bagi-Ku, dan Akulah yang akan memberinya pahala.  Dan puasa itu adalah perisai. Apabila kamu puasa, maka janganlah kamu merusak puasamu dengan rafats, dan jangan pula menghina orang. Apabila kamu dihina orang atau pun diserang, maka katakanlah, 'Sesungguhnya saya sedang berpuasa.'  Demi Allah, yang jiwa Muhammad ada di tangan-Nya. Sesungguhnya bau mulut orang yang berpuasa lebih harum di sisi Allah pada hari kiamat kelak daripada wanginya kesturi. Dan bagi mereka yang berpuasa ada dua kebahagiaan. Ia merasa senang saat berbuka lantaran puasanya, dan senang pula saat berjumpa dengan Rabbnya juga karena puasanya.

(HR. Muslim No. 1944)
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More