Link Live Streaming Wukuf di Arafah 2023, Dapat Diakses Secara Gratis

Kamis, 22 Juni 2023 - 23:38 WIB
Suasana Masjidil Haram Makkah malam ini, Kamis 22 Juni 2023 disiarkan secara live di saluran Makkahlive. Foto/tangkapan layar makkahlive
Link Live streaming wukuf di Arafah 2023 dapat diakses secara gratis oleh umat muslim di dunia termasuk di Indonesia. Sebagaimana hasil sidang Isbat Pemerintah Arab Saudi, Wukuf di Arafah 9 Dzulhijjah 1444 H akan dilaksanakan pada Hari Selasa, 27 Juni 2023.

Link live streaming wukuf di Arafah 2023 dapat ditonton melalui Makkah Live HD atau Live Haji 2023. Suasana terkini di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi juga dapat ditonton melalui video streaming yang disiarkan beberapa Channel YouTube seperti The official channel of KSA Qur'an TV dan saluran Makkahlive.

Informasi Kepala Daerah Kerja (Daker) Makkah Khalilurrahman, puncak haji tahun ini terjadi musim kemarau. Cuaca di Arafah dan Makkah mencapai 45 derajat celcius. Maka itu, jemaah haji diimbau mengonsumsi minuman yang cukup, makanan yang cukup, dan banyak istirahat.

Jemaah Haji Indonesia rencananya akan diberangkatkan Wukuf pada 8 Dzulhijjah. Untuk mengetahui seperti apa suasana ibadah Wukuf Hari Selasa 27 Juni nanti, streaming Haji 2023 live akan mengabadikan jutaan jemaah Haji berkumpul di Padang Arafah.

Wukuf di Arafah merupakan puncaknya ibadah Haji dan insya Allah akan disiarkan live agar dapat disaksikan umat Islam di seluruh dunia. Karena itu jangan lupa menyaksikan Makkah Live melalui HP atau PC Anda.

Berikut Link Live Streaming Wukuf di Arafah 2023:

Link live streaming:

https://makkahlive.net/tvquran.aspx



(rhs)
Lihat Juga :
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Hadits of The Day
Dari Farwah bin Naufal Al Asyja'i dia berkata: Saya pernah bertanya kepada Aisyah tentang doa yang pernah diucapkan oleh Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam saat memohon kepada Allah Azza wa Jalla, maka Aisyah menjawab, sesungguhnya Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam pernah berdoa: ALLAHUMMA INNI A'UUDZU BIKA MIN SYARRI MAA 'AMILTU WA MIN SYARRI MAA LAM A'MAL (Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari keburukan perbuatan yang telah aku lakukan dan yang belum aku lakukan).

(HR. Muslim No. 4891)
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More