Khasiat Surat Al-Munafiqun, Bisa Menyembuhkan Bisul

Rabu, 16 Agustus 2023 - 16:13 WIB
Dibacakan kepada orang terkena penyakit  bisul maka insya Allah dia akan sembuh. Foto/Ilustrasi: Ist
Sayyid Muhammad Taqi Al-Muqaddam dalam bukunya berjudul "Khazanah Al-Asrar" memaparkan manfaat dari ayat Al-Quran untuk penyembuhan berbagai penyakit.

Khusus keistimewaan surat Al-Munafiqun , Sayyid Muhammad Taqi Al-Muqaddam mengatakan dibacakan kepada orang terkena penyakit bisul maka insya Allah dia akan sembuh.

Dalam kitab Tafisirul Burhan juga disebutkan bahwa Nabi Muhammad SAW pernah bersabda: “Barangsiapa yang membaca surat ini (Surat Al-Munafiqun), maka ia terbebas dari sifat munafik dan ragu dari agama. Jika dibacakan pada penyakit bisul, maka ia akan sembuh, dan jika dibaca atas penyakit batin, maka ia dapat menenangkannya (mengurangi rasa sakit dan dapat menyembuhkannya).”

Al-Munafiqun artinya adalah “orang-orang munafik”. Surat ini terdiri atas 11 ayat, termasuk dalam golongan surat Madaniyyah dan diturunkan sesudah Surat Al-Hajj. Ia dinamakan Surat Al-Munafiqun karena surat ini menjelaskan tentang sifat dari orang-orang munafik.

Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(mhy)
cover top ayah
قَالَا رَبَّنَا ظَلَمۡنَاۤ اَنۡفُسَنَا وَاِنۡ لَّمۡ تَغۡفِرۡ لَـنَا وَتَرۡحَمۡنَا لَـنَكُوۡنَنَّ مِنَ الۡخٰسِرِيۡنَ
Keduanya berkata, Ya Tuhan kami, kami telah menzhalimi diri kami sendiri. Jika Engkau tidak mengampuni kami dan memberi rahmat kepada kami, niscaya kami termasuk orang-orang yang rugi.

(QS. Al-A'raf Ayat 23)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More