Inilah Keberkahan dan Fadilah Selawat Nabi bagi yang Rutin Mengamalkannya

Minggu, 17 September 2023 - 10:01 WIB
Banyak keberkahan dan fadilah dari selawat NAbi Muhammad Shallallahu alaihi wa sallam bagi seorang muslim yang rutin mengamalkannya. Foto ilustrasi/ist
Banyak keberkahan dan fadillah dari selawat Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wa sallam bagi seorang muslim yang rutin mengamalkannya. Apalagi selawat yang didasari dengan rasa cinta kepada Rasulullah SAW, niscaya lisan kita tidak akan pernah bosan berselawat.

Salah satu keutamaan selawat diterangkan dalam Al-Qur'an sebagaimana firman Allah:

إِنَّ اللَّهَ وَمَلَائِكَتَهُ يُصَلُّونَ عَلَى النَّبِيِّ ۚ يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا صَلُّوا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا تَسْلِيمًا


Artinya: "Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya berselawat (memuji dan berdoa) kepada Nabi Shallallahu alaihi wa sallam. Wahai orang-orang yang beriman berselawatlah kamu ke atasnya serta ucapkanlah salam penghormatan kepadanya." (QS Al-Ahzab Ayat 56)

Dari Abu Hurairah bahwa Rasulullah shollallohu 'alaihi wasallam bersabda: "Barangsiapa berselawat kepadaku satu kali maka Allah akan bersholawat kepadanya sepuluh kali." (HR. Muslim)

Berikut keberkahan fadilah selawat dihimpun dari berbagai sumber:

1. Di akhir zaman tidak ada Amalan yang lebih baik daripada berselawat kepada Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam. (Imam Abul Hasan Asy-Syadzilli)

2. Tidak tertolak selawat atas Nabi Muhammad shalallahu alaihi wa sallm. (Imam Ibnu Hajar As-Asqalani)

3. Semua zikir tidak diterima kecuali dengan khusyuk dan hadir hatinya kecuali Selawat, maka akan diterima meskipun tanpa khusyuk dan hadirnya hati. (Al-Hafizh Asy-Syaraji)

4. Dengan membaca Selawat, seorang hamba dapat merahi keridhoan Allah, memperoleh kebahagiaan dan restu Allah, berkah-berkah yang dapat dipetik, doa-doa yang terkabulkan. Bahkan dia bisa naik ke tingkat derajat yang lebih tinggi, serta mampu mengobati penyakit hati dan diampuni dosa-dosa besarnya. (Syaikh Abdul Qadir Al-Jailani)

5. Siapa yang (merasa) tidak memiliki amalan salat (sunnah) dan puasa (sunnah) yang banyak untuk menghadap Allah di hari Kiamat, maka hendaknya ia perbanyak membaca Selawat serta salam kepada Nabi Muhammad ﷺ. (Syaikh Ibnu Athailllah As-Sakandari)

6. Satu Selawat dari Allah cukup untuk seorang hamba, dunia dan akhirat. (Al-Imam Al-Habib Abdullah bin Alwi Al-Haddade

7. Jangan tinggalkan membaca Selawat kepada Rasulullah shallalahu alaihi wa sallam, karena bacaan Selawat itu merupakan kunci segala kebaikan dan pintu segala keutamaan untuk agama, dunia dan akhirat. (Sayyid Muhammad bin Alwi Al-Maliki)

8. Barang siapa meneriakkan Selawat di dunia maka para Malaikat (pun) berteriak selawat untuknya di langit-langit tertinggi. (Syaikh Abdurrahman al-Shafuri asy-Syafi'i)

9. Barang siapa yang membaca "shollallohu 'alaa Muhammad" maka dia telah memiliki kunci 70 pintu rahmat. (Imam As-Sya'roni)

اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّد




Wallahu A'lam
(wid)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Hadits of The Day
Dari Abu Hurairah radhiyallahu 'anhu bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: Malaikat tidak mau masuk ke rumah yang di dalamnya terdapat patung-patung atau gambar-gambar.

(HR. Muslim No. 3948)
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More