Hukum Cek Khodam Menurut Para Ulama

Jum'at, 28 Juni 2024 - 13:11 WIB
Hukum cek khodam menurut para ulama. Ilustrasi: Ist
Hukum cek khodam menurut para ulama menjadi menarik setelah maraknya aktivitas online yang ramai di media sosial seperti live TikTok dan Instagram . Pengguna akun sering membagikan tangkapan layarnya setelah cek khodam, dari yang hanya sekadar iseng ikut-ikutan hingga yang menganggap serius mencari tahu apa yang ada dalam dirinya.

“Cek khodam, kosong, ada, rawarontek, macan putih”, kata-kata tersebut menjadi viral di media sosial online. Konten kreator pun menjadikan bahan untuk mencari popularitas yang pada akhirnya eksposure konten tinggi dan mendapat keuntungan.

Istilah khodam sendiri berasal dari bahasa Arab yaitu Khodim (خادم) yang artinya pembantu. Khodam juga sering disebut pendamping atau pegangan. Orang Jawa bilang, prewangan. Disebut khodam, karena seseorang dapat melakukan hal-hal yang tidak bisa dilakukan oleh umumnya manusia.



Lalu, bolehkah cek khodam? Majelis Pendidikan Tinggi Penelitian dan Pengembangan Pimpinan Pusat Muhammadiyah (Majelisdiktilitbang PP Muhammadiyah) mengeluarkan 4 fakta tentang cek khodam di live TikTok

1. Bertentangan dengan akidah tauhid ; Ramalan khodam di live Tiktok sering kali dikaitkan dengan hal gaib, mistis, dan supranatural. Hal ini bertentangan dengan akidah tauhid Islam yang melarang percaya pada kekuatan selain Allah SWT.

2. Memanfaatkan ketidaktahuan orang; Banyak orang yang menonton live TikTok ramalan khodam karena penasaran atau ingin mengetahui masa depan mereka. Hal ini dimanfaatkan oleh penyiar live TikTok untuk mendapatkan keuntungan finansial.

3. Menimbulkan kecemasan dan ketakutan; Seringkali memberikan hasil yang negatif. Hal ini dapat menyebabkan kecemasan dan ketakutan bagi orang yang menontonnya.

4. Mengalihkan fokus dari ibadah; Menonton live TikTok dapat menghabiskan waktu dan mengalihkan foktus dari ibadah



Khodam Menurut Islam

Ini hukumnya jika percaya terhadap kekuatan selain dari Allah SWT, dalil dan ayatnya sangat jelas karena memang berkaitan langsung dengan akidah.

وَلَئِنْ سَأَلْتَهُمْ مَنْ خَلَقَ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ لَيَقُولُنَّ اللَّهُ قُلْ أَفَرَأَيْتُمْ مَا تَدْعُونَ مِنْ دُونِ اللَّهِ إِنْ أَرَادَنِيَ اللَّهُ بِضُرٍّ هَلْ هُنَّ كَاشِفَاتُ ضُرِّهِ أَوْ أَرَادَنِي بِرَحْمَةٍ هَلْ هُنَّ مُمْسِكَاتُ رَحْمَتِهِ قُلْ حَسْبِيَ اللَّهُ عَلَيْهِ يَتَوَكَّلُ الْمُتَوَكِّلُونَ


Dan sungguh jika kamu bertanya kepada mereka: ‘Siapakah yang menciptakan langit dan bumi?’ Niscaya mereka menjawab: ‘Allah’. Katakanlah: ‘Maka terangkanlah kepadaku tentang apa yang kamu seru selain Allah, jika Allah hendak mendatangkan kemudharatan kepadaku, apakah berhala-berhalamu itu dapat menghilangkan kemudharatan itu, atau jika Allah hendak memberi rahmat kepadaku, apakah mereka dapat menahan rahmat-Nya?’ Katakanlah: ‘Cukuplah Allah bagiku’. Kepada-Nyalah bertawakkal orang-orang yang berserah diri.” ( QS az-Zumar : 38)

Kesepakatan para ulama bahwa, hukum mempercayai kekuatan selain Allah termasuk membuat, memiliki, jimat/khodam untuk tujuan-tujuan seperti penglarisan, kecantikan, kekebalan, dan lain-lain termasuk dalam perbuatan syirik atau menyekutukan Allah. Dalam Islam, syirik merupakan dosa terbesar yang tidak akan diampuni jika dibawa sampai mati.

إِنَّ اللَّهَ لَا يَغْفِرُ أَنْ يُشْرَكَ بِهِ وَيَغْفِرُ مَا دُونَ ذَلِكَ لِمَنْ يَشَاءُ وَمَنْ يُشْرِكْ بِاللَّهِ فَقَدِ افْتَرَى إِثْمًا عَظِيمًا


Sesungguhnya Allah tidak akan mengampuni dosa syirik, dan Dia mengampuni segala dosa yang selain dari (syirik) itu, bagi siapa yang dikehendaki-Nya. Barangsiapa yang mempersekutukan Allah, maka sungguh ia telah berbuat dosa yang besar.” ( QS an-Nisa’ : 48)

(mhy)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
وَلَا تَتَمَنَّوۡا مَا فَضَّلَ اللّٰهُ بِهٖ بَعۡضَكُمۡ عَلٰى بَعۡضٍ‌ ؕ لِلرِّجَالِ نَصِيۡبٌ مِّمَّا اكۡتَسَبُوۡا ؕ‌ وَلِلنِّسَآءِ نَصِيۡبٌ مِّمَّا اكۡتَسَبۡنَ‌ ؕ وَسۡئَـلُوا اللّٰهَ مِنۡ فَضۡلِهٖ ؕ اِنَّ اللّٰهَ كَانَ بِكُلِّ شَىۡءٍ عَلِيۡمًا
Dan janganlah kamu iri hati terhadap karunia yang telah dilebihkan Allah kepada sebagian kamu atas sebagian yang lain. (Karena) bagi laki-laki ada bagian dari apa yang mereka usahakan, dan bagi perempuan (pun) ada bagian dari apa yang mereka usahakan. Mohonlah kepada Allah sebagian dari karunia-Nya. Sungguh, Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.

(QS. An-Nisa Ayat 32)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More