Jadwal Puasa Sunnah Bulan September 2020 dan Lafaz Niatnya

Selasa, 01 September 2020 - 17:31 WIB
Sebagian dari bulan ini (1-17 September 2020) merupakan hari-hari terbaik menghidupkan puasa sunnah. Foto/dok al-habib.info
Bulan September 2020 bertepatan dengan bulan Muharram dan Shafar 1442 Hijriyah. Sebagian dari bulan ini (1-17 September) merupakan hari-hari terbaik menunaikan puasa . Rasulullah SAW bersabda: "Sebaik-baik puasa setelah puasa Ramadhan adalah puasa pada bulan Allah Al-Muharram. Dan sebaik-baik salat setelah salat Fardhu, adalah salat malam." (HR. Muslim)

( )

Selain puasa sunnah Muharram , umat Islam juga dianjurkan menghidupkan puasa sunnah Senin dan Kamis. Rasulullah SAW bersabda: "Hari tersebut adalah hari aku dilahirkan, hari aku diutus atau diturunkannya wahyu untukku." (HR. Muslim). ( )

Hadis lain, Nabi SAW bersabda: "Berbagai amalan dihadapkan (pada Allah) pada hari Senin dan Kamis, maka aku suka jika amalanku dihadapkan sedangkan aku sedang berpuasa ." (HR. at-Tirmidzi).

Allah Ta'ala secara khusus berfirman dalam sebuah hadis Qudsi:

كُلُّ عَمَلِ ابْنِ آدَمَ لَهُ إِلَّا الصِّيَامَ، فَإِنَّهُ لِي وَأَنَا أَجْزِي بِهِ، وَالصِّيَامُ جُنَّةٌ

"Seluruh amalan anak Adam untuk mereka sendiri, kecuali puasa . Sungguh, ibadah puasa itu untuk-Ku. Akulah yang langsung akan memberikan imbalannya. Puasa adalah perisai." (Shahih Al-Bukhari)

Kemudian Rasulullah SAW bersabda: "Surga memiliki delapan pintu. Di antara pintu tersebut ada yang dinamakan pintu Ar-Rayyan yang hanya dimasuki oleh orang-orang yang berpuasa ." (HR. Al-Bukhari). ( )

Jadwal Puasa Sunnah September 2020:

1. Selasa 1 September 2020 - 13 Muharram 1442 Hijiriyah (Ayyamul Bidh)

2. Rabu, 2 September 2020 - 14 Muharram 1442 Hijriyah (Ayyamul Bidh)

3. Kamis, 3 September 2020 - 15 Muharram 1442 Hijriyah (Ayyamul Bidh)

4. Senin, 7 September 2020 - 19 Muharram 1442 Hijriyah

5. Kamis, 10 September 2020 - 22 Muharram 1442 Hijriyah

6. Senin, 14 September 2020 - 26 Muharram 1442 Hijriyah

7. Kamis, 17 September 2020 - 29 Muharram 1442 Hijriyah

8. Senin, 21 September 2020 - 4 Shafar 1442 Hijriyah

9. Kamis, 24 September 2020 - 7 Shafar 1442 Hijriyah

10. Senin, 28 September 2020 - 11 Shafar 1442 Hijriyah

11. Rabu, 30 September 2020 - 13 Shafar 1442 Hijriyah (Ayyamul Bidh)
Halaman :
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
سُبۡحٰنَ الَّذِىۡ خَلَقَ الۡاَزۡوَاجَ كُلَّهَا مِمَّا تُنۡۢبِتُ الۡاَرۡضُ وَمِنۡ اَنۡفُسِهِمۡ وَمِمَّا لَا يَعۡلَمُوۡنَ‏
Mahasuci Allah yang telah menciptakan semuanya berpasang-pasangan, baik dari apa yang ditumbuhkan oleh bumi dan dari diri mereka sendiri, maupun dari apa yang tidak mereka ketahui.

(QS. Yasin Ayat 36)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More