Ayat-Ayat Pengusir Jin dan Setan Juga Pelunas Utang

Selasa, 19 Oktober 2021 - 17:00 WIB
Surat Al-Jinn selain membuat jin lari, jika pembacanya punya utang maka utangnya akan lunas. (Foto/Ilustrasi :Dok. SINDOnews)
Muhammad Taqi Al-Muqaddam memberikan resep surat-surat dan ayat-ayat dalam al-Qur'an yang diyakini dapat mengusir jin dan setan, selain juga sebagai ikhtiar pelunas utang.

Dia menyebut keistimewaan Surat Al-Falaq dan An-Nas , lalu surah Al-Hujurat , surah Al-Jinn yang jika diamalkan dapat mengusir setan dan jin dan menyembuhkan orang yang kesurupan roh jahat.



Surat Al-Falaqdan An-Nas

"Barangsiapa membaca dua surah ini, Surat Al-Falaqdan An-Nas, pada setiap malam maka dia akan selamat dari gangguan jin dan waswas," ujarnya, menyebut dua surat pendek tersebut dalam bukunya yang berjudul Khazanah Al-Asrar.

Lebih jauh lagi, menurut dia, barangsiapa yang mengikatkannya di atas tubuh anak kecil maka dia akan selamat dari gangguan jin dan binatang.

Surat Al-Hujurat

Selain Surat Al-Falaqdan An-Nas, keistimewaan surah Al-Hujurat juga demikan. "Jika digantung di suatu tempat maka setan tidak akan mendekatinya; dan jika diikatkan di atas tubuh seseorang yang kesurupan maka setan tidak akan kembali kepadanya," ujar Muhammad Taqi Al-Muqaddam.

Dalam Tafsirul-Burhan juga disebutkan bahwa Nabi SAW pernah bersabda, "Barangsiapa yang menulis dan menggantungkannya kepada orang yang sedang kerasukan, maka ia akan terlindungi dari setan (jin), dan tidak akan kembali lagi kepadanya. Dan ia juga terlindungi dari segala sesuatu yang ditakutinya. Apabila seorang wanita meminum airnya, maka air susunya akan kembali lancar setelah terhenti, janinnya juga terlindungi, dan aman dari segala hal yang ditakuti dapat menimpanya, dengan izin Allah."

Lebih jauh lagi dalam Tsawabul A'mal juga disebut bahwa barangsiapa yang membaca Surat Al-Hujurat di setiap malam hari, atau di setiap siang harinya, maka ia termasuk tetamu Rasulullah SAW.



Surat Al-Jinn

Muhammad Taqi Al-Muqaddam juga mengatakan keistimewaan surah Al-Jinn. "Barangsiapa yang meminumnya maka dia akan mengetahui apa saja yang didengarnya dan dia akan dapat mengalahkan orang yang menyainginya," katanya.

Di samping itu, surat ini dapat mengalahkan gangguan jin. "Dan barangsiapa yang membacanya lalu dia bertemu dengan seorang penguasa maka dia akan selamat dari kejahatannya; dan jika seorang yang dipenjara membacanya maka dia akan bebas; dan jika orang yang mempunyai utang membacanya maka utangnya akan lunas," sambungnya.

Jadi, ketika surat ini dibaca, maka jin akan menjauh dan melarikan diri. Pembacanya juga akan memperoleh keamanan dari penguasa yang zalim.

Hal tersebut juga termaktub dalam Kitab Tafsirul Burhan. "Ketika ia (Surat Al-Jinn) dibaca, bangsa jin melarikan diri dari tempat itu. Barangsiapa yang membacanya, sedangkan ia mendatangi penguasa yang zalim, niscaya ia akan aman darinya. Barangsiapa yang membacanya, sedangkan ia terbelenggu, maka Allah akan memudahkannya bebas. Dan barangsiapa yang membacanya dengan istiqamah, sedangkan ia dalam keadaan sulit, maka Allah akan membukakan pintu kemudahan untuknya, dengan izin Allah."

(mhy)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Hadits of The Day
Dari Abu Hurairah radhiyallahu 'anhu bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: Yang pertama kali yang dihisab (dihitung) dari perbuatan seorang hamba pada hari Kiamat adalah shalatnya. Jika sempurna ia beruntung dan jika tidak sempurna, maka Allah Azza wa Jalla berfirman, Lihatlah apakah hamba-Ku mempunyai amalan shalat sunnah? Bila didapati ia memiliki amalan shalat sunnah, maka Dia berfirman Lengkapilah shalat wajibnya yang kurang dengan shalat sunnahnya

(HR. Nasa'i No. 463)
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More