Badan Malaikat Itu Sangat Besar, Begini Penjelasan Al-Quran dan Hadits Nabi

Jum'at, 11 Februari 2022 - 18:25 WIB
Kedua, kelompok yang bersamaan dengan terciptanya sosok dalam uap tipis dari sejumlah unsur, dan mengakibatkan terpancarnya jiwa-jiwa bersih yang menolak keburukan.

Ketiga, jiwa-jiwa manusia yang dekat dengan al-Mala' al-A'la, selama mereka melakukan perbuatan yang menyelamatkan, dan dapat mengantarkan untuk bergabung dengan al-Mala' al-A'la tersebut, sehingga mampu bergabung dengan al-Mala' al-A'la dan menjadi bagian dari mereka.

"Akan tetapi tidak ditemukan dalil sahih yang membenarkannya," ujar Syaikh Umar Sulaiman.



Kapan Malaikat Diciptakan?

Syaikh Umar Sulaiman mengakan kita tidak tahu kapan para malaikat diciptakan karena Allah tidak memberitahukan hal ini. "Akan tetapi, kita tahu bahwa penciptaan mereka lebih dahulu dibandingkan dengan penciptaan Adam as, bapak manusia. Hal itu karena Allah mengabarkan pada para malaikat bahwa Dia akan mengangkat seorang khalifah di atas bumi," ujarnya.

Allah SWT berfirman:

وَاِذْ قَالَ رَبُّكَ لِلْمَلٰۤىِٕكَةِ ِانِّيْ جَاعِلٌ فِى الْاَرْضِ خَلِيْفَةً


Ingatlah ketika Tuhanmu berfirman kepada para malaikat: "Sesungguhnya, Aku hendak menjadikan seorang khalifah di muka bumi'." ( QS Al-Baqarah : 30)

Khalifah yang dimaksud adalah Adam. Selanjutnya, Allah memerintah para malaikat untuk bersujud kepada Adam setelah Dia ciptakan. Hal ini sebagaimana disebut dalam ayat berikut:

فَاِذَا سَوَّيْتُهٗ وَنَفَخْتُ فِيْهِ مِنْ رُّوْحِيْ فَقَعُوْا لَهٗ سٰجِدِيْنَ


"Maka apabila Aku telah menyempurnakan (kejadian)nya, dan Aku telah meniupkan roh (ciptaan)-Ku ke dalamnya, maka tunduklah kamu kepadanya dengan bersujud.”” ( QS Al-Hijr : 29)

(mhy)
Halaman :
Lihat Juga :
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
يٰۤـاَيُّهَا الَّذِيۡنَ اٰمَنُوا اتَّقُوا اللّٰهَ وَذَرُوۡا مَا بَقِىَ مِنَ الرِّبٰٓوا اِنۡ كُنۡتُمۡ مُّؤۡمِنِيۡنَ (٢٧٨) فَاِنۡ لَّمۡ تَفۡعَلُوۡا فَاۡذَنُوۡا بِحَرۡبٍ مِّنَ اللّٰهِ وَرَسُوۡلِهٖ‌ۚ وَاِنۡ تُبۡتُمۡ فَلَـكُمۡ رُءُوۡسُ اَمۡوَالِكُمۡ‌ۚ لَا تَظۡلِمُوۡنَ وَلَا تُظۡلَمُوۡنَ (٢٧٩)
Wahai orang-orang yang beriman! Bertakwalah kepada Allah dan tinggalkan sisa riba (yang belum dipungut) jika kamu orang beriman. Jika kamu tidak melaksanakannya, maka umumkanlah perang dari Allah dan Rasul-Nya. Tetapi jika kamu bertobat, maka kamu berhak atas pokok hartamu. Kamu tidak berbuat zhalim (merugikan) dan tidak dizhalimi (dirugikan).

(QS. Al-Baqarah Ayat 278-279)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More