Inilah Sebab Diturunkannya Surat Al-Ikhlas Berikut Manfaatnya

Jum'at, 17 Juni 2022 - 23:03 WIB
Nabi shollallahu 'alaihi wasallam pernah bersabda bahwa Surat Al-Ikhlas setara dengan membaca sepertiga Al-Qur'an. Surat ini menegaskan keesaan Allah Ta'ala dan menolak segala bentuk penyekutuan terhadap-Nya.

1. Dicintai Allah Ta'ala

Dari Ummul Mukimin 'Aisyah radhiyallahu 'anha berkata bahwa Rasulullah SAW mengutus seseorang dalam suatu pasukan (kecil), ia mengimami para sahabatnya dengan mengakhiri bacaan dengan surat "Qul Huwallahu Ahad". Setelah pulang, mereka menceritakan hal itu kepada Rasulullah SAW dan Beliau bersabda: "Tanyakan kepadanya alasan ia melakukan hal tersebut?" Lalu para sahabat segera bertanya kepadanya, dan ia menjawab: "Karena Qul Huwallahu Ahad adalah sifat Ar-Rahman dan aku sangat suka membacanya." Rasulullah SAW bersabda: "Beritahukan kepadanya bahwa Allah 'Azza wa Jalla juga sangat mencintainya." (Hadis Sunan An-Nasa'i No. 983)

2. Menghilangkan Kefakiran

Diriwayatkan oleh Sahl bin Sa'ad, dia berkata: "Seseorang datang kepada Nabi Muhammad SAW dan mengadu terkait kefakiran dan sempitnya penghasilan. Lalu Rasulullah SAW berkata: "Jika kamu masuk ke rumahmu, maka ucapkanlah salam jika ada orang di dalamnya. Jika tidak ada orang, maka ucapkanlah salam untukku. Dan bacalah Qul Huwallahu Ahad (Surat Al-Ikhlas) satu kali." Lalu laki-laki itu melaksanakan perintah Nabi, maka Allah melimpahkan rezeki kepadanya sampai mengalir kepada para tetangga dan kerabatnya.

Imam At-Thabrani meriwayatkan sebuah hadis dari Jarir bin Abdullah bahwa Rasulullah SAW berkata:

مَنْ قَرَأَ قُلْ هُوَ اللهُ أَحَدٌ حِيْنَ يَدْخُلُ مَنْزِلَهُ نَفَتِ الْفَقْرُ عَنْ أَهْلِ ذلِكَ الْمَنْزِلِ

Artinya: "Siapa saja yang membaca Qul Huwallahu Ahad (Surat Al-Ikhlas) ketika akan masuk rumahnya, maka kefakiran akan hilang dari penghuni rumah itu."

(rhs)
Halaman :
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Hadits of The Day
Dari Abu Hurairah radhiyallahu anhu bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: Apabila seseorang berkata kepada saudaranya 'Wahai kafir', maka bisa jadi akan kembali kepada salah satu dari keduanya.

(HR. Bukhari No. 5638)
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More