Nasihat Imam Syafi'i kepada Pengasuh Putra Khalifah Harun Ar-Rasyid

Senin, 09 Januari 2023 - 16:46 WIB
Nasihat Imam Syafii kepada pengasuh anak Harun Al-Rasyid sarat dengan hikmah dan pelajaran berharga. Foto ilustrasi/Ist
Nasihat Imam Syafi'i (150-204 H) kepada pengasuh putra Khalifah Harun Ar-Rasyid (wafat 809 M) ini dapat diamalkan oleh kaum muslim. Terlebih kepada mereka yang punya pembantu atau pengasuh anak.

Imam Syafi'i adalah sosok ulama yang memiliki pengetahuan luar biasa dalam khazanah Islam. Beliau memiliki gelar "Nashir As-Sunnah" (pembela Sunnah Nabi). Selain itu, memiliki banyak karomah dan firasat yang tajam.

Tak heran banyak umat muslim mengikuti Mazhab beliau. Imam Syafi'i tahu betul bagaimana cara membangun karakter manusia termasuk mendidik anak. Beliau hidup pada masa pemerintahan Khalifah Harun Ar-Rasyid menjadi Amirul Mukminin.

Harun Ar-Rasyid adalah khalifah kelima dari kekhalifahan Abbasiyah. Beliau pemimpin yang taat dan sangat menghormati ulama. Harun Ar-Rasyid diangkat menjadi khalifah pada Tahun 786 M di usia yang sangat muda, yakni 23 tahun.

Dalam riwayat, Harun Ar-Rasyid memiliki tiga putra yaitu Al-Makmun, Al-Amin dan Al-Mu'tashim. Riwayat lain menyebutkan dua. Berikut nasihat Imam Syafi'i kepada Abu Abdi Shomad, pengasuh putra Harun Ar-Rasyid dikutip dari Kitab Hilyatul Auliya wa Thobaqotul Ashfiya'.

لِيَكُنْ أَوَّلُ مَا تَبْدَأُ بِهِ مِنْ إِصْلَاحِ أَوْلَادِ أَمِيرِ الْمُؤْمِنِينَ إِصْلَاحُ نَفْسِكَ؛ فَإِنَّ أَعْينَهُمْ مَعْقُودَةٌ بِعَيْنِكَ، فَالْحَسَنُ عِنْدَهُمْ مَا تَسْتَحْسِنُهُ وَالْقَبِيحُ عِنْدَهُمْ مَا تَرَكْتَه

(حلية الأولياء وطبقات الأصفياء 9/147)

Nasihat Imam Syafi'i kepada Abu Abdi Shomad (pengasuh putra Harun Ar-Rasyid): "Untuk membenahi anak-anak Amirul Mukminin, mulailah dengan membenahi dirimu sendiri, karena pandangan mereka bergantung pada pandanganmu. Baik menurut mereka mengikuti apa yang baik menurut pandanganmu, dan buruk menurut mereka adalah apa-apa yang engkau tinggalkan."

Demikian sepenggal nasihat Imam Syafi'i kepada pengasuh anak Harun Ar-Rasyid yang sarat dengan hikmah dan pelajaran berharga. Nasihat ini bisa kita amalkan agar anak-anak tumbuh menjadi pribadi yang saleh dan baik.



Wallahu A'lam
(rhs)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
cover top ayah
وَكَذٰلِكَ جَعَلۡنَا لِكُلِّ نَبِىٍّ عَدُوًّا شَيٰطِيۡنَ الۡاِنۡسِ وَالۡجِنِّ يُوۡحِىۡ بَعۡضُهُمۡ اِلٰى بَعۡضٍ زُخۡرُفَ الۡقَوۡلِ غُرُوۡرًا‌ ؕ وَلَوۡ شَآءَ رَبُّكَ مَا فَعَلُوۡهُ‌ فَذَرۡهُمۡ وَمَا يَفۡتَرُوۡنَ
Dan demikianlah untuk setiap nabi Kami menjadikan musuh yang terdiri dari setan-setan manusia dan jin, sebagian mereka membisikkan kepada sebagian yang lain perkataan yang indah sebagai tipuan. Dan kalau Tuhanmu menghendaki, niscaya mereka tidak akan melakukannya, maka biarkanlah mereka bersama apa (kebohongan) yang mereka ada-adakan.

(QS. Al-An'am Ayat 112)
cover bottom ayah
Artikel Terkait
Al-Qur'an, Bacalah!
Rekomendasi
Terpopuler
Artikel Terkini More