Asbabun Nuzul Al Quran Surat Ad Dukhan Ayat 10

Rabu, 31 Mei 2023 - 14:17 WIB
loading...
Asbabun Nuzul Al Quran Surat Ad Dukhan Ayat 10
Surat Ad Dukhan ayat 10 ini memiliki asbabun nuzul atau sebab turunnya ayat yang berkaitan dengan permintaan Rasulullah SAW pada Allah SAW untuk menghukum kaum kafir Quraisy. Foto ilustrasi/ist
A A A
Surat Ad Dukhan ayat 10 ini memiliki asbabun nuzul atau sebab turunnya ayat yang berkaitan dengan permintaan Rasulullah SAW pada Allah SAW untuk menghukum kaum kafir Quraisy.

Allah SWT Berfirman :

فَارْتَقِبْ يَوْمَ تَأْتِى السَّمَاۤءُ بِدُخَانٍ مُّبِيْنٍ


Artinya : "Maka tunggulah pada hari ketika langit membawa kabut yang tampak jelas" (QS Ad Dukhan : 10)

Asbabun nuzul surat Ad Dukhan ayat 10 dijelaskan dalam buku 'Asbabun Nuzul : Sebab Sebab Turunnya Al Quran oleh Imam As-Suyuti yang diterbitkan oleh Pustaka Al-Kautsar', Al-Bukhari meriwayatkan dari Ibnu Mas'ud, dia mengatakan ;

"Bahwasannya orang-orang Quraisy menentang Nabi Muhammad SAW, maka beliau mendoakan mereka supaya ditimpa paceklik sebagaimana yang dialami oleh umatnya Nabi Yusuf. Mereka akhirnya terkena paceklik hingga mereka memakan tulang belulang. Ada seorang lelaki yang memandang ke arah langit seperti ada kabut. Hal itu karena dirinya merasa sangat berat menanggung derita."

"Maka Allah menurunkan ayat tersebut. Laki-laki itu mendatangi Rasulullah SAW. Kemudian dia berkata "Wahai Rasulullah, mintalah hujan kepada Allah kepada kabilah Mudhar karena mereka sudah binasa." Beliau lalu meminta hujan sehingga orang-orang mendapat rahmat hujan."

Bila menurut Tafsir Al-Muyassar disebutkan bahwa, “Ini adalah azab yang pedih dan menyakitkan.” Kemudian mereka memohon agar diangkat dan dihilangkan dari mereka, “Wahai Tuhan kami, angkatlah azab ini dari kami, bila Engkau mengangkatnya dari kami, maka sesungguhnya kami akan beriman kepadaMu.” Hal ini telah terjadi dan mereka tidak beriman seperti yang mereka janjikan sendiri.



Wallahu A'lam
(wid)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1252 seconds (0.1#10.140)