Berdoa dengan Membaca Surat Fushilat Ayat 36 Agar Memperoleh Ketenangan

Selasa, 01 Agustus 2023 - 11:12 WIB
loading...
Berdoa dengan Membaca Surat Fushilat Ayat 36 Agar Memperoleh Ketenangan
Surat Fushilat ayat 36, misalnya, dapat dijadikan wasilah atau doa agar memperoleh ketenangan. Foto/Ilustrasi: SINDOnews
A A A
Sayyid Muhammad Taqi Al-Muqaddam dalam bukunya berjudul "Khazanah Al-Asrar" memaparkan manfaat dari ayat Al-Quran untuk penyembuhan berbagai penyakit.

Surat Fushilat ayat 36, misalnya, dapat dijadikan wasilah atau doa agar memperoleh ketenangan. Ketika seseorang sedang dilema atau bimbang atas suatu perkara, atau merasa waswas, maka bermunajatlah kepada Allah dan memohonlah perlindungan dari gangguan setan, karena sifat ragu, bimbang dan waswas itu datangnya dari setan. Lalu berdoa dengan membaca Surat Fushilat ayat 36 ini secara istiqamah:

وَإِمَّا يَنزَغَنَّكَ مِنَ ٱلشَّيْطَٰنِ نَزْغٌ فَٱسْتَعِذْ بِٱللَّهِ ۖ إِنَّهُۥ هُوَ ٱلسَّمِيعُ ٱلْعَلِيمُ

Wa immā yanzagannaka minasy-syaiṭāni nazgun fasta'iż billāh, innahụ huwas-samī'ul-'alīm

Artinya: Dan jika syetan mengganggumu dengan suatu gangguan, maka mohonlah perlindungan kepada Allah. Sesungguhnya Dialah yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.

(mhy)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1227 seconds (0.1#10.140)