Khasiat Surat An-Nabba’, Salah Satunya Mendapat Kekuatan dan Kehebatan

Selasa, 22 Agustus 2023 - 17:06 WIB
loading...
Khasiat Surat An-Nabba’, Salah Satunya Mendapat Kekuatan dan Kehebatan
Jika diikatkan di atas  tangan  maka  yang bersangkutan  akan  merasakan kekuatan  yang  dahsyat. Ilustrasi: SINDOnews
A A A
Sayyid Muhammad Taqi Al-Muqaddam dalam bukunya berjudul "Khazanah Al-Asrar" memaparkan manfaat dari ayat Al-Quran untuk penyembuhan berbagai penyakit.

Khusus keistimewaan Surat An-Nabba’ , Sayyid Muhammad Taqi Al-Muqaddam mengatakan barangsiapa yang menulisnya di atas perkamen rusa dengan za’faron dan air mawar maka tidurnya akan sedikit dan dia akan bergadang.

"Jika diikatkan di atas tangan maka yang bersangkutan akan merasakan kekuatan yang dahsyat, sedangkan meminum airnya dapat menghilangkan penyakit perut," tambahnya.



Dalam Tsawabul A’mal disebutkan bahwa Abi Abdullah berkata: “Barangsiapa yang membaca ‘amma yatas alun (Surat An-Naba'), maka tidaklah berakhir satu tahun – apabila ia membacanya secara istikamah setiap hari – hingga ia dapat berkunjung ke Baitullah yang mulia, InsyaAllah.”

Rasulullah SAW juga bersabda, “Barangsiapa yang membacanya (Surat An-Naba') dan menghafalnya, maka hisabnya di hari kiamat hanya sekitar salat satu (rakaat). Dan barangsiapa yang menulisnya dan mengalungkannya, maka kutu tidak dapat mendekatinya, ia juga memperoleh kekuatan dan kehebatan yang besar.”

An-Naba’ sendiri artinya adalah “berita besar”. Surat yang terdiri atas 40 ayat ini termasuk dalam golongan Surat Makkiyyah dan diturunkan setelah Surat Al-Ma’arij. Ia diberi nama Surat An-Naba', karena merujuk pada laza an-naba’ yang terdapat pada ayat keduanya. Selain nama Surat An-Naba', ia juga dinamakan ‘amma yatasa alun, sebagaimana diambil dari ayat pertama.

(mhy)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3796 seconds (0.1#10.140)