Doa Sebelum Belajar dan Sesudah Belajar, Lengkap dengan Latin dan Artinya

Jum'at, 08 Oktober 2021 - 14:59 WIB
loading...
Doa Sebelum Belajar dan Sesudah Belajar, Lengkap dengan Latin dan Artinya
Bacaan doa sebelum belajar dan sesudah belajar, sangat baik kita ajarkan kepada anak-anak. Foto ilustrasi/ist
A A A
Bacaan doa sebelum belajar dan sesudah belajar, sangat baik kita ajarkan kepada anak-anak. Doa-doa pendek ini, akan memudahkan, anak-anak kita dalam menerima pelajaran atau ilmu. Apalagi menuntut ilmu merupakan kewajiban bagi setiap muslim baik laki-laki maupun perempuan, dari usia anak-anak, remaja, dewasa, sampai orang tua sekalipun.

Kwajiban belajar dianjurkan dalam Islam, berikut salah satu dalilnya:

طَلَبُ الْعِلْمِ فَرِيْضَةٌ عَلَى كُلِّ مُسْلِمٍ وَمُسْلِمَةٍ

"Mencari ilmu itu wajib bagi setiap muslim laki-laki maupun perempuan." (HR Al-Baihaqi)

Karena itu, sebelum belajar atau mencari ilmu kita dianjurkan untuk berdoa, supaya dimudahkan dalam belajar, agar ilmu yang kita pelajari bisa masuk pikiran, dan bisa bermanfaat bagi kehidupan kita maupun orang di sekitar.



Bagaimana bacaan doanya? Berikut bacaan doa sebelum belajar, latin dan artinya:

رَضِتُ بِااللهِ رَبَا وَبِالْاِسْلاَمِ دِيْنَا وَبِمُحَمَّدٍ نَبِيَا وَرَسُوْلاَ رَبِّ زِدْ نِيْ عِلْمًـاوَرْزُقْنِـيْ فَهْمًـا

Rodlittu billahirobba, wabi islamidina, wabimuhammadin nabiyyaw warasulla ,robbi zidnii ilmaa warzuqnii fahmaa.

Artinya: "Kami ridho Allah Swt sebagai Tuhanku, Islam sebagai agamaku, dan Nabi Muhammad sebagai Nabi dan Rasul, Ya Allah, tambahkanlah kepadaku ilmu dan berikanlah aku pengertian yang baik"

Atau membaca doa ini:

رَبِّ زِدْنِي عِلْمًا وَارْزُقْنِيْ فَهْمًا وَاجْعَلْنِيْ مِنَ الصَّالِحِيْنَ

Robbi zidnii 'ilman warzuqnii fahmaa, waj'alnii minash-shoolihiin

Artinya : "Ya Allah, tambahkanlah aku ilmu dan berikanlah aku rizqi akan kepahaman, Dan jadikanlah aku termasuk golongan orang-orang yang shaleh"

Setelah membaca doa di atas, kemudian dilanjutkan dengan membaca doa sebagai berikut:

اَللّٰهُمَّ اخْرِجْنَا مِنْ ظُلُمَاتِ الْوَهْمِ وَاَكْرِمْنَا بِنُوْرِالْفَهْمِ وَافْتَحْ عَلَيْنَا بِمَعْرِفَتِكَوَسَهِّلْ لَنَآ اَبْوَابَ فَضْلِكَ يَآ اَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ

Alloohumma akhrijnaa min dzulumaatilwahmi wa akrimnaa binuuril fahmi waftah'alainaa bima'rifatika wasahhil lanaa abwaaba fadl-lika ya arhamar roohimiin

Artinya: "Ya Allah, keluarkanlah kami dari kegelapan prasangka muliakanlah kami dengan cahaya kepahaman, bukakanlah pengertian ilmu pada kami dan bukakanlah untuk kami pintu-pintu anugerah-Mu, wahai Dzat yang paling penyayang."



Doa Sesudah Belajar
Halaman :
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1800 seconds (0.1#10.140)