Beginilah Gambaran Penduduk Surga dan Orang Terakhir yang Memasukinya
loading...
A
A
A
Allah menjawab: "Hai Musa! Tidak ada seorang muslim yang tersisa di neraka kecuali seorang laki-laki yang Aku keluarkan dari neraka dengan rahmat-Ku." Kemudian ia berdiri berhenti di pintu surga. Aku berkata kepadanya, "Masuklah ke dalam surga!"
Laki-laki itu berkata: "Bagaimana aku bisa masuk surga sedangkan orang- orang telah mengambil tempat dan derajat mereka. Sedangkan tidak ada lagi bagian dan tempat surga yang tersisa untukku."
"Hai hamba-Ku! Apakah kamu ridho dengan bagian tempat di surga yang seukuran dua kerajaan dunia?" "Aku ridho," jawab laki-laki itu.
"Masuklah ke dalam surga! Bagianmu adalah dua kali lipat tempat yang seukuran dua kerajaan dunia itu." Rasulullah SAW menjelaskan bahwa tempat tersebut adalah seukuran tanah Khurasan, Irak, Yaman dan Syam.
Kemudian Nabi Musa bertanya lagi kepada Allah: "Ya Allah! Beritahu aku siapakah yang pertama kali masuk ke dalam surga dan berapakah bagian surga untuknya?"
Allah menjawab: "Hai Musa! Sulit untuk diukur. Mereka adalah orang-orang awal yang Aku telah siapkan untuk mereka bagian surga yang sama sekali belum pernah mata lihat, telinga dengar dan tersirat di dalam hati manusia."
Hadis di atas ini dikuatkan dengan riwayat dari Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda: "Sesungguhnya orang yang paling terakhir masuk surga akan mendapatkan bagian dan tempat yang andaikan Adam dan keturunannya dikumpulkan menjadi satu dalam tempat tersebut maka akan muat tempatnya dan hidangannya."
Ibnu Mas'ud berkata: "Aku melihat Rasulullah SAW tertawa sampai tampak gigi geraham beliau. Kemudian beliau bersabda: "Itulah penghuni surga yang paling rendah derajatnya." (HR Al-Bukhari dan Muslim)
Beliau juga bersabda: "Barangsiapa mentaatiku akan masuk surga, barangsiapa tidak taat kepadaku sungguh dia orang yang enggan masuk surga." (HR Al-Bukhari)
Allahu A'lam
Laki-laki itu berkata: "Bagaimana aku bisa masuk surga sedangkan orang- orang telah mengambil tempat dan derajat mereka. Sedangkan tidak ada lagi bagian dan tempat surga yang tersisa untukku."
"Hai hamba-Ku! Apakah kamu ridho dengan bagian tempat di surga yang seukuran dua kerajaan dunia?" "Aku ridho," jawab laki-laki itu.
"Masuklah ke dalam surga! Bagianmu adalah dua kali lipat tempat yang seukuran dua kerajaan dunia itu." Rasulullah SAW menjelaskan bahwa tempat tersebut adalah seukuran tanah Khurasan, Irak, Yaman dan Syam.
Kemudian Nabi Musa bertanya lagi kepada Allah: "Ya Allah! Beritahu aku siapakah yang pertama kali masuk ke dalam surga dan berapakah bagian surga untuknya?"
Allah menjawab: "Hai Musa! Sulit untuk diukur. Mereka adalah orang-orang awal yang Aku telah siapkan untuk mereka bagian surga yang sama sekali belum pernah mata lihat, telinga dengar dan tersirat di dalam hati manusia."
Hadis di atas ini dikuatkan dengan riwayat dari Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda: "Sesungguhnya orang yang paling terakhir masuk surga akan mendapatkan bagian dan tempat yang andaikan Adam dan keturunannya dikumpulkan menjadi satu dalam tempat tersebut maka akan muat tempatnya dan hidangannya."
Ibnu Mas'ud berkata: "Aku melihat Rasulullah SAW tertawa sampai tampak gigi geraham beliau. Kemudian beliau bersabda: "Itulah penghuni surga yang paling rendah derajatnya." (HR Al-Bukhari dan Muslim)
Beliau juga bersabda: "Barangsiapa mentaatiku akan masuk surga, barangsiapa tidak taat kepadaku sungguh dia orang yang enggan masuk surga." (HR Al-Bukhari)
Allahu A'lam
(rhs)