Selain Nabi Isa, Ini Daftar 14 Bayi yang Bisa Bicara Menurut Para Mufassir

Sabtu, 15 Oktober 2022 - 16:13 WIB
loading...
Selain Nabi Isa, Ini...
Imam As-Suyuthi mencatat ada 11 bayi bisa bicara. Foto/Ilustrasi: Ist
A A A
Selain Nabi Isa as , ada 14 bayi lagi yang bisa berbicara. Imam as-Suyuthi mendokumentasikan bayi-bayi yang bisa bicara tersebut lewat syair beliau yang terdiri dari empat bait syair.

Di dalam syair tersebut Imam As-Suyuthi mencatat ada 11 bayi bisa bicara. Jumlah ini ditambah 3 bayi oleh Imam Ahmad ibn Musa Al-Bili Al-‘Aduwwi.



Empat bait syair Imam As-Suyuthi tersebut termaktub di antaranya dalam kitab Tafsir Ruhul Ma’ani karya Imam Al-Alusi dan Tafsir Bahrul Madid karya Ibn Ajibah:

تكلم في المَهدِ النَّبيُّ مُحَمدٌ # ويحيى وعيسى والخليلُ ومريمُ

“Berbicara saat masih bayi Nabi Muhammad SAW # dan Yahya, ‘Isa, Ibrahim dan Maryam”

وصَبِيّ جُريْجٍ ثم شاهِدُ يوسِفُ # وطِفلٌ لدى الأُخدود يَرويهِ مُسلِمُ

“Bayi Juraij lalu saksi Yusuf # dan bayi Dzil Ukhdud yang diriwayatkan Muslim”

وطفلٌ عَلَيهِ مُرَّ بالأمَةِ الَّتي # يُقالُ لَها تَزنِي ولا تَتَكَلَّمُ

“Dan bayi yang seorang budak ditemui bersamanya # ia dituduh zina dan tidak menjawab”

وماشِطَةٌ فِي عَهدِ فرعون طِفلُها # وفي زَمَنِ الهادي المُبَاركُ تُختَمُ

“Bayi Masyithah di masa Fir’aun # dan di zaman Nabi ada Mubarak yang menutup jumlah tadi”



Setelah As-Suyuthi, sebagaimana dilansir Tafsir Al-Quran, rupanya ada ulama yang memberi tambahan dan menyusun syair baru yang mendokumentasikan bayi-bayi yang bisa bicara. Ulama tersebut adalah Imam Ahmad ibn Musa Al-Bili Al-‘Aduwwi wafat 1213 H.

Imam Al-Bili menambahkan tiga orang. Sehingga semuanya berjumlah 14 bayi yang bisa bicara. Imam Al-Bili menyatakan dalam Risalatu Man Takallama Fil Mahdi:

محمد في المهد قد تكلما # نوح وإبراهيم موسى فاعلما

“Nabi Muhammad saat bayi berbicara # dan Nuh, Ibrahim, serta Musa. Maka ketahuilah!”

يحيى وعيسى طفل ذي الأخدود # وشاهد يوسف ومريما

“Yahya. ‘Isa dan anak Dzil Ukhdud # dan saksi Yusuf serta Maryam”

مُبرّي جُريج هكذا مُبرئ الأمة # مبارك اليمامة الذي انتما
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2871 seconds (0.1#10.140)