7 Tokoh Ulama dan Cendekiawan yang Lahir dari Bumi Uzbekistan

Senin, 05 Desember 2022 - 06:30 WIB
loading...
A A A
Beliau wafat pada 11 Jumadil Akhir tahun 375 H di Kota Balkh di samping kuburan gurunya, Abu Ja'far al-Hindiwany.

6. Muhammad bin Musa Al-Khawarizmi (Bapak Aljabar, Ahli Matematika)
Sosok berikutnya adalah Muhammad bin Musa Al-Khawarizmi. Seorang ilmuwan muslim ahli matematika, astronomi, astrologi, dan geografi. Beliau lahir Tahun 780 di Khwarezmia (sekarang Khiva, Uzbekistan). Beliau wafat pada Tahun 850 di Baghdad.

Sepanjang hidupnya bekerja sebagai pengajar di Sekolah Kehormatan di Kota Baghdad yang didirikan Khalifah Bani Abbasiyah Ma'mun Ar-Rasyid. Buku pertamanya, Al-Kitaab al Muhtasar fii Hisaab al jabr wa'l Muqabaala adalah buku pertama yang membahas solusi sistematik dari persamaan linear dan persamaan kuadrat. Sehingga beliau dijuluki sebagai Bapak Aljabar.

7. Ibnu Sina (Bapak Kedokteran Modern)
Sosok cendekiawan berikutnya adalah Ibnus Sina bernama lengkap Abu Ali al-Husayn bin Abdullah bin Sina. Beliau lahir Tahun 980 M di Afsyahnah, dekat Bukhara, Uzbekistan.

Ibnu Sina adalah seorang filsuf, ilmuwan, dan dokter. Karyanya yang sangat terkenal adalah al-Qanun fii ath-Thibb yang merupakan rujukan di bidang kedokteran selama berabad-abad. Beliau dijuluki sebagai "Bapak Kedokteran Modern".

Ibnu Sina telah Al-Qur'an pada usia 10 tahun. Pada usia 16 tidak hanya belajar teori kedokteran, tetapi juga menemukan metode baru pengobatan. Beliau wafat pada Juni Tahun 1037 M di Hamadan, Iran.

Demikian 7 ulama dan cendekiawan muslim yang lahir dari bumi Uzbekistan. Selain ketujuh tokoh di atas, ada juga beberapa ulama lain yang tak kalah populer. Di antaranya, Imam An-Nasafi kelahiran Qarshi, wafat 537 H; Imam Ad-Darimi (lahir di Samarakand Tahun 797 M); Syaikh Alauddin As-Samaraqandi, Syaikh Ibrahim As-Samarqandi dan masih banyak lainnya.

(rhs)
Halaman :
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2313 seconds (0.1#10.140)